R. Arya Mataram
Arya Mataram atau Arya Tinggi atau Arya Saketi atau Arya Belanga adalah yang tersebut dalam beberapa serat dan babad yang berhubungan erat dengan Arya Penangsang adipati Jipang yang memerintah pada pertengahan abad ke-16. Riwayat mengenai Pelarian Arya Mataram dan Para Petinggi Jipang ke Palembang tercantum dalam beberapa catatan Palembang dqn Manuskrip Jipang Kitqb Kapunggawan. Dikisahkan karakter Arya Mataram sebagai pribadi yang sabar selama mendampingi kakak nya Adipati Jipang Arya Penangsang. Keduanya adalah murid kesayangan Sunan Kudus yang dikenal memiliki kepribadian yang tegas dan kukuh, bagi Arya Mataram dan Arya Penangsang tidak ada kata kompromi dalam membela dan mempertahankan kebenaran.