Lee Know

penyanyi dan penari Korea Selatan

Lee Know (리노; lahir 25 Oktober 1998)[1] adalah seorang penyanyi dan penari Korea Selatan yang berada di bawah JYP Entertainment. Ia adalah anggota grup vokal laki-laki Stray Kids. Sebelum bergabung dengan JYP Entertainment, ia berprofesi sebagai penari dan pernah berpartisipasi dalam World of Dance tahun 2015. Pada tahun 2017, ia diterima di universitas melalui bakat menari dan membuat koreografi. Setelah 2 bulan bergabung dengan agensi dan menjadi peserta pelatihan, ia masuk dalam acara TV 'Stray Kids' dan berhasil debut sebagai penari utama Stray Kids pada 25 Maret 2018. Ia merupakan anggota tertua Stray Kids setelah Bang Chan dan bertanggung jawab sebagai pemimpin Stray Kids dalam hal performance mereka. Salah satu karyanya yaitu 'DAWN' yang diterbitkan di tahun 2019 melalui kanal youtube Stray Kids.

Referensi

  1. ^ "[포토Q] 스트레이 키즈 리노 '무대 위에서 내뿜는 카리스마' (스트레이 키즈 쇼케이스)". 스포츠Q(큐) (dalam bahasa Korea). 2019-03-25. Diakses tanggal 2020-06-05.