Infokom Elektrindo

perusahaan asal Indonesia
Revisi sejak 28 Februari 2021 18.34 oleh Dani1603 (bicara | kontrib) (←Membuat halaman berisi '{{Infobox Company | name = PT Infokom Elektrindo | logo = | type = Anak perusahaan | predecessor = Elektrindo Nusantara | s...')
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)

PT Infokom Elektrindo (ditulis ınfokom) adalah anak usaha dari PT Global Mediacom Tbk (99%) yang bergerak di bidang telekomunikasi, terutama dalam infrastruktur dan multimedia. Didirikan pada 30 Oktober 1997 dan mulai beroperasi pada 1998, perusahaan ini bergerak di beberapa bidang seperti jasa komunikasi satelit dengan VSAT (bisnis awalnya),[2] penyedia jasa internet dan komunikasi internet, pengelolaan jasa berbasis teknologi informasi komunikasi (ICT, seperti dalam bidang periklanan elektronik) dan layanan pembayaran elektronik.[3][4][5] Infokom sendiri menawarkan jasanya pada sektor industri (seperti pertambangan), bisnis dan juga pemerintah daerah, terkhususnya bagi membantu penyediaan komunikasi bagi masyarakat di daerah 3T.[6][7][8]

PT Infokom Elektrindo
Anak perusahaan
IndustriTelekomunikasi
PendahuluElektrindo Nusantara
Didirikan30 Oktober 1997
Kantor pusatGedung Elektrindo
Jalan Kuningan Barat 8
Lalu berpindah ke:
Menara Kebon Sirih[1]
Jl. Kebon Sirih 17-19
Jakarta, Indonesia
PemilikGlobal Mediacom (99%)
Situs webInfokom.id

Selain bermain di bidang komunikasi, Infokom juga menjadi pemegang saham (umumnya sangat kecil, sekitar 0,1%) di beberapa perusahaan MNC Group, seperti PT MNC OTT Network, PT MNC Televisi Network dan PT Global Informasi Bermutu.[9][10] Di tahun 2017, tercatat pendapatannya mencapai Rp 138 miliar.[11]

Sebelumnya, bisnis yang juga pernah dijalankan Infokom adalah menjadi penyedia jasa SMS premium dan juga menjadi provider bagi SMS yang dikirimkan untuk votes Indonesia Idol atau kuis-kuis yang ditayangkan di layar kaca stasiun televisi MNC, yaitu RCTI, TPI dan Global TV.[12][13] Bisnis Infokom sendiri juga sempat diperbesar dengan adanya merger dengan perusahaan afiliasi yang bergerak di bidang sejenis, yaitu PT Elektrindo Nusantara pada 5 Juli 2006.[14]

Referensi

Pranala luar