Budiono Sandi

Revisi sejak 27 Maret 2021 15.31 oleh Fendy Pradana Saputra (bicara | kontrib) (Riwayat Jabatan: Perbaikan tata bahasa)

Irjen. Pol. Drs. Budiono Sandi, S.H., M.H.[1] (lahir 2 April 1963) adalah seorang perwira tinggi Polri yang sejak 19 Februari 2018 mengemban amanat sebagai Deputi Bidang Penindakan dan Pembinaan Kemampuan BNPT.

Budiono Sandi
Deputi Bidang Penindakan dan Pembinaan Kemampuan BNPT
Informasi pribadi
Lahir2 April 1963 (umur 61)
Indonesia Purwakarta, Jawa Barat
AlmamaterAkademi Kepolisian (1987)
Karier militer
Pihak Indonesia
Dinas/cabang Badan Nasional Penanggulangan Terorisme
Masa dinas1987—sekarang
Pangkat Inspektur Jenderal Polisi
SatuanIntel
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Budiono, lulusan Akpol 1987 ini berpengalaman dalam bidang intel. Jabatan terakhir jenderal bintang dua ini adalah Direktur Bilateral Kerja sama Internasional BNPT.

Riwayat Jabatan

  • Analis Utama Tingkat Tiga Biro Analisa Badan Intelijen dan Keamanan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Analis Utama TK. III Roanalis Baintelkam Polri).
  • Direktur Intelijen dan Keamanan Kepolisian Daerah Lampung (Dirintelkam Polda Lampung) Pada Tahun 2010.
  • Analis Kebijakan Madya Bidang Keamanan Negara Badan Intelijen dan Keamanan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Anjak Madya Bid. Kamneg Baintelkam Polri) Pada Tahun 2012.
  • Direktur Intelijen dan Keamanan Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya (Dirintelkam Polda Metro Jaya) Pada Tahun 2012.
  • Wakil Kepala Detasemen Khusus 88 Antiteror Kepolisian Negara Republik Indonesia (Wakadensus 88 Antiteror Polri) Pada Tahun 2013.
  • Direktur Kerja Sama Bilateral Kedeputian Bidang Kerja Sama Internasional Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Republik Indonesia (Dirkerma Bilateral Kedeputian Bid. Kerma Inter BNPT RI) Pada Tahun 2013.
  • Deputi Bidang Penindakan dan Pembinaan Kemampuan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Republik Indonesia (Deputi Bid. Tindak & Binpuan BNPT RI)[2] Pada Tahun 2018.

Referensi