Daftar kabupaten dan kota di Banten

artikel daftar Wikimedia
Revisi sejak 26 April 2021 03.16 oleh Al Zohri (bicara | kontrib) (Telah Dilantik Resmi)

Provinsi Banten terdiri atas 4 kabupaten dan 4 kota. Ibu kotanya adalah Serang. Banten sebelumnya merupakan bagian dari Provinsi Jawa Barat, yang kemudian dimekarkan sebagai provinsi pada tanggal 17 Oktober 2000. Berikut adalah daftar kabupaten dan kota di Banten, beserta pusat pemerintahan kabupaten.

Berikut daftar kabupaten dan/atau kota di Banten

No. Kabupaten/kota Pusat pemerintahan Bupati/wali kota Luas wilayah (km²)[1] Jumlah penduduk (2017)[1] Kecamatan Kelurahan/desa Lambang
Peta lokasi
1 Kabupaten Lebak Rangkasbitung Daftar bupati Iti Octavia Jayabaya 3.426,56 1.222.258 28 5/340
2 Kabupaten Pandeglang Pandeglang Daftar bupati Irna Narulita 2.746,89 1.175.148 35 13/326
3 Kabupaten Serang Ciruas Daftar bupati Ratu Tatu Chasanah 1.734,28 1.435.003 29 -/326
4 Kabupaten Tangerang Tigaraksa Daftar bupati Ahmed Zaki Iskandar 1.011,86 2.619.803 29 28/246
Berkas:Lambang Daerah Kabupaten Tangerang.png
5 Kota Cilegon - Daftar wali kota H. Heldy Agustian 175,50 404.426 8 43/-
6 Kota Serang - Daftar wali kota Syafrudin 266,71 630.320 6 66/-
7 Kota Tangerang - Daftar wali kota Arief Rachadiono Wismansyah 153,93 1.651.428 13 104/-
8 Kota Tangerang Selatan - Daftar wali kota Benyamin Davnie 147,19 1.244.204 7 54/-
Berkas:Tangerang Selatan-logo.png

Referensi

  1. ^ a b "Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 137 Tahun 2017 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan". Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia. Diakses tanggal 3 Oktober 2019. 

Catatan

  • ^ Kabupaten Tangerang sebelumnya beribu kota di Kota Tangerang.
  • ^ Cilegon dibentuk sebagai kota otonom pada tanggal 10 April 1999 dari wilayah Kabupaten Serang. Cilegon sebelumnya adalah kota administratif.
  • ^ Tangerang dibentuk sebagai kota otonom pada tanggal 27 Februari 1993 dari wilayah Kabupaten Tangerang. Tangerang sebelumnya adalah kota administratif.
  • ^ Tangerang Selatan dibentuk sebagai kota otonom pada tanggal 29 Oktober 2008 dari wilayah Kabupaten Tangerang