John Logie Baird

Revisi sejak 6 Mei 2021 21.17 oleh InternetArchiveBot (bicara | kontrib) (Rescuing 1 sources and tagging 0 as dead.) #IABot (v2.0.8)

John Logie Baird (13 Agustus 1888 – 14 Juni 1946) adalah penemu yang pertama kali menunjukkan bahwa citra visual bergerak dapat ditransmisikan pada perangkat televisi. Ia juga dikenal sebagai pioner utama dalam sejarah penemuan televisi berwarna.

John Logie Baird
Jn Logie Baird (1917)
Lahir(1888-08-14)14 Agustus 1888
Helensburgh, Dunbartonshire, Skotlandia, Britania Raya
Meninggal14 Juni 1946(1946-06-14) (umur 57)
Bexhill, Sussex, Inggris, Britania Raya
MakamHelensburgh Cemetery
KebangsaanBritania Raya
PendidikanLarchfield Academy, Helensburgh
AlmamaterRoyal Technical College
PekerjaanPenemu
bisnisman
Dikenal atasSalah satu tokoh perintis dalam penemuan perangkat televisi
IMDB: nm1349696 Find a Grave: 13787631 Modifica els identificadors a Wikidata

Hingga ia berusia 35 tahun, Baird hidup dalam kondisi serba kekurangan. Pada tahun 1923, ia mulai berusaha mengotak-atik mesin untuk mentransmisi gambar, sekaligus suara, lewat radio. Tak lama kemudian ia berhasil mengirim citra kasar melewati transmiter tanpa-kabel ke pesawat penerima yang berjarak beberapa meter. Pada Januari 1925 dia mendemonstrasikan karya temuannya, televisi di depan umum di Royal Institute di London. Ini adalah peragaan televisi paling awal.

Pada tahun 1929, saluran BBC (British Broadcasting Corporation) melakukan siaran televisi perdana, menggunakan peralatan karya Baird.

Namun ketika itu ia belum memanfaatkan penggunaan tabung sinar-Katode, yang menjadi dasar televisi modern. Sehingga sistem buatannya kalah bersaing dengan sistem baru pada tahun 1933.

Pustaka

  • Baird, John Logie, Television and Me: The Memoirs of John Logie Baird. Edinburgh: Mercat Press, 2004. ISBN 1-84183-063-1
  • Kamm, Antony, and Malcolm Baird, John Logie Baird: A Life. Edinburgh: NMS Publishing, 2002. ISBN 1-901663-76-0
  • McArthur, Tom, and Peter Waddell, The Secret Life of John Logie Baird. London: Hutchinson, 1986. ISBN 0-09-158720-4.
  • McLean, Donald F., Restoring Baird's Image. The Institute of Electrical Engineers, 2000. ISBN 0-85296-795-0.
  • Rowland, John, The Television Man: The Story of John Logie Baird. New York: Roy Publishers, 1967.
  • Tiltman, Ronald Frank, Baird of Television. New York: Arno Press, 1974. (Reprint of 1933 ed.) ISBN 0-405-06061-0.

Pranala luar