Hari Nur Yulianto

Pesepak bola Indonesia

Hari Nur 'Mukri' Yulianto[1] (lahir 31 Juli 1989) adalah seorang pemain sepak bola Indonesia. Saat ini ia bermain untuk PSIS Semarang.

Hari Nur Yulianto
Informasi pribadi
Nama lengkap Hari Nur Yulianto
Tanggal lahir 31 Juli 1989 (umur 35)
Tempat lahir Kendal, Indonesia
Tinggi 178 m (584 ft 0 in)
Posisi bermain Striker
Informasi klub
Klub saat ini PSIS Semarang
Nomor 22
Karier senior*
Tahun Tim Tampil (Gol)
2010 PSCS Cilacap
2011 Persibas Banyumas
2012 Persibangga
2013- PSIS Semarang 37 (11)
Tim nasional
Indonesia
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik

Karier

PSCS Cilacap

Sebelum membela PSIS Semarang ia sempat bermain, memulai kariernya sebagai pemain sepak bola profesional di PSCS Cilacap. Namun di debutnya dia hanya bisa mencetak 2 gol.

PSIS Semarang

Ia mengawali debut musimnya bersama PSIS pada tahun 2013 dengan mencetak 6 gol namun hanya berhasil membawa PSIS Semarang sampai babak 8 besar saja. Di musim berikutnya (2014), Namanya kian tenar ketika berduet dengan Julio Alcorsé. Dia menjadi pencetak gol terbanyak keempat Divisi Utama Liga Indonesia 2014, di musim 2014 ini pula ia berhasil mencetak 2 kali hatrick, masing - masing ke gawang PSGC Ciamis 12 Oktober 2014 dan Persiwa Wamena 22 Oktober 2014 keduanya di babak 8 besar Divisi Utama Liga Indonesia 2014[2]. Hanya saja di musim 2014 langkah PSIS Semarang terhenti karena adanya skandal sepak bola gajah yang melibatkan PSIS Semarang dan PSS Sleman membuat keduanya (yang seharusnya lolos ke semifinal Divisi Utama Liga Indonesia 2014) didiskualifikasi dari babak 8 besar.[3] Di musim keduanya bersama PSIS Semarang Hari ber - reuni bersama Kontingen Jawa Tengah dalam tim sepak bola untuk PON XVIII diantaranya Fauzan Fajri, Saptono, Vidi Hasiholan, Eli Nasokha, dan Ivo Andre Wibowo yang pernah bersama meraih perunggu di ajang PON XVIII.

Statistik

Hanya untuk liga profesional

Tahun Club negara Divisi Main Goal
2018 PSIS Semarang   Liga 1 2018 32 15
2017 PSIS Semarang   Liga 2 2017 15 6
2016 PSIS Semarang   ISC 2016 15 5
2014 PSIS Semarang   Divisi Utama Liga Indonesia 2014 20 14
2013 PSIS Semarang   Divisi Utama Liga Indonesia 2013 17 6
2010-2011 PSCS Cilacap   Divisi Utama Liga Indonesia 2010–11 16 2

Pranala luar

  1. ^ "Hari ligaindonesia". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-01-19. Diakses tanggal 2015-01-19. 
  2. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-01-19. Diakses tanggal 2015-01-19. 
  3. ^ http://bola.kompas.com/read/2014/10/28/22312638/PSS.Sleman.dan.PSIS.Semarang.Didiskualifikasi