Partai Nasional Benteng Kerakyatan Indonesia

partai politik di Indonesia

Partai Nasional Benteng Kerakyatan Indonesia, sebelumnya bernama Partai Nasional Banteng Kemerdekaan dan Partai Nasionalis Bung Karno, adalah salah satu partai politik di Indonesia. Dalam Pemilu 2009, partai ini bernomor urut 26.

Partai Nasional Benteng Kerakyatan Indonesia
Ketua umumEros Djarot
Sekretaris JenderalZulfan Lindan
Dibentuk27 Juli 2002
(sebagai Partai Nasionalis Bung Karno)
Kantor pusatJl. Penjernihan I No.50 DKI Jakarta

Telp. 021-5739550/51

Fax. 021-5739519
IdeologiNasionalisme
Soekarnoisme
Kursi di DPR-

Pendirian

Partai ini didirikan pada tanggal 27 Juli 2002 oleh Eros Djarot. Partai ini berasaskan marhaenisme.

Forum Persatuan Nasional

Partai ini menjadi salah satu pendiri Forum Persatuan Nasional (FPN) yang dipimpin oleh Oesman Sapta dan didirikan 12 tokoh parpol antara lain Partai Persatuan Daerah (PPD), Partai Demokrasi Pembaruan (PDP), Partai Patriot, Partai Nasional Banteng Kemerdekaan (PNBK) Indonesia, Partai Pelopor, Partai Matahari Bangsa (PMB), Partai Indonesia Sejahtera (PIS), Partai Kasih Demokrasi Indonesia (PKDI), Partai Penegak Demokrasi Indonesia (PPDI), Partai Pemuda Indonesia (PPI), Partai Kedaulatan dan Partai Merdeka[1].

Rujukan