NET. On Top adalah sebuah program musik yang tayang di NET. sejak 8 Juni 2021.[1] Program musik ini menjadi panggung musisi lintas generasi dan lintas jenis musik serta menghadirkan berbagai info perkembangan industri musik terkini.

NET. On Top
GenreMusik
PresenterAnanda Omesh
Asyraf Jamal
Cantika Abigail
Negara asal Indonesia
Bahasa asliBahasa Indonesia
Produksi
Lokasi produksiSound Stage NET., Graha Mitra, Karet Semanggi, Setiabudi, Jakarta Selatan
Durasi60 menit
Rumah produksiNET. Entertainment
DistributorNET. Mediatama Televisi
Rilis asli
JaringanNET.
Format gambarHDTV (1080i 16:9)
Rilis8 Juni 2021 (2021-06-08) –
sekarang
Acara terkait
Breakout (di NET.)
Rumah Musik Indonesia (di TVRI)
Dahsyatnya 2021 (di RCTI)
Inbox (di SCTV)

Program ini dibawakan oleh Ananda Omesh, Asyraf Jamal, dan Cantika Abigail. Omesh yang selama ini dikenal sebagai presenter, aktor, dan komedian sebelumnya telah sering mengisi beberapa program di NET., seperti Celebrity Lipsync Battle Indonesia, Comedy Night Live, Ini Sahur, Indonesia Morning Show, New Comedy Night Live, Ini Weekend, dan Water Break.[2] Sementara Atap dikenal setelah menyanyikan ulang lagu Kopi Dangdut di aplikasi TikTok yang melambungkan namanya dan membuatnya kini fokus berkarir sebagai presenter.[3] Cantika sendiri merupakan salah satu personil grup musik Gamaliel Audrey Cantika atau GAC dan saat ini fokus bersolo karir ketika grup tersebut kini tengah vakum.[4]

Program ini menjadi obat pelepas rindu pemirsa televisi dan pecinta musik Indonesia pada tayangan musik berkualitas. Beberapa musisi yang sedang jadi perhatian publik pecinta musik Indonesia juga tampil unjuk kebolehan di panggung NET. On Top.

Program ini juga merespon antusiasme penggemar musik Indonesia untuk mengenal wajah baru yang menghadirkan musik-musik cover melalui platform digital. Selain memunculkan tayangan menarik video musik yang viral di media sosial, NET. On Top juga mengajak berbagi keseruan bersama para musisi. Diharapkan, NET. On Top dapat menjadi panggung para musisi Indonesia untuk menunjukkan kualitas karyanya.[5][6]

Pembawa acara

Bintang tamu

Episode Tanggal Tayang Bintang Tamu
1
8 Juni 2021
Andmesh Kamaleng
Jemimah Cita
Adam Musik
2
9 Juni 2021
Tiara Andini
Arsy Widianto
3
15 Juni 2021
Lyodra Ginting
Jebung
Andi Rianto
Kevin Widaya
4
16 Juni 2021
Reza Darmawangsa
Bian Gindas
Jenita Janet
5
22 Juni 2021
Ungu
Happy Asmara
6
23 Juni 2021
Mahalini Raharja
Raja Giannuca
Danang Pradana

Pranala luar

Referensi

  1. ^ Arindi (2021-06-08). "Jadwal Acara Net TV Hari Ini, Selasa 8 Juni 2021: Ada Hotel Del Luna hingga Tetangga Masa Gitu". Wartanews Indonesia. Diakses tanggal 2021-06-08. 
  2. ^ "ANANDA OMESH | Anom Indonesia". Diakses tanggal 2021-06-08. 
  3. ^ Disa, Tiara (2021-04-19). "Viral Gara-gara Kopi Dangdut, Intip 5 Gaya Trendi Asyraf Jamal - Galamedia News". galamedia.pikiran-rakyat.com. Diakses tanggal 2021-06-08. 
  4. ^ Okezone (2020-02-22). "Pasca GAC Vakum, Cantika Abigail Ungkap Dukanya Jadi Penyanyi Solo : Okezone Celebrity". celebrity.okezone.com. Diakses tanggal 2021-06-08. 
  5. ^ "Program 'NET On Top' Jadi Barometer Baru Musik Tanah Air, Tayang di NET Mulai Hari Selasa Malam Ini". Warta Kota. Diakses tanggal 2021-06-08. 
  6. ^ Media, Kompas Cyber (2021-06-08). "NET. On Top, Program Panggung Musisi Lintas Genre Terbaru di NET TV". KOMPAS.com. Diakses tanggal 2021-06-08. 

Templat:NET.