Agama di Georgia
Di Georgia, agama memainkan peran penting dalam kehidupan sehari-hari. Georgia adalah salah satu negara yang meresmikan Kekristenan sebagai agama resmi setelah Armenia. Konstitusi Georgia menetapkan agama Kristen Ortodoks Timur sebagai agama resmi. Georgia juga merupakan negara paling multi religius di Eropa. Menurut sensus data PRC pada tahun 2018, 87.6% warga Georgia beragama Kristen ( Ortodoks Timur 82.1%, Gereja Ortodoks Oriental/Armenia 2.9%, Protestan 2.1% dan Katolik 0.5% ).[2] Islam adalah agama non-kristen terbesar dengan persentase sebanyak 10.7%. Mayoritas Muslim Georgia merupakan pemegang aliran Islam Sunni. Terdapat juga pemeluk Yahudi yang berjumlah sekitar 6.000 jiwa dari populasi Georgia ( 0.06% dari populasi ). Sedangkan 1.6%-1.7% menganut agama lain atau tidak religius.