Yukari Sato

penyanyi Jepang
Revisi sejak 6 Agustus 2021 12.46 oleh HsfBot (bicara | kontrib) (v2.04b - Fixed using Wikipedia:ProyekWiki Cek Wikipedia (Tanda baca setelah kode "<nowiki></ref></nowiki>"))

Yukari Sato (佐藤 由加理, Satō Yukari, lahir 22 November 1988) adalah penyanyi, tarento, dan idola gravur Jepang, mantan anggota grup idola SDN48 dan mantan anggota AKB48 Tim A. Ia sebelumnya berada di bawah agensi artis Artist-house Pyramid.

Yukari Sato
佐藤 由加理
Nama lainYukarin (ゆかりん)
Lahir22 November 1988 (umur 36)
AsalHamamatsu, Prefektur Shizuoka, Jepang
GenreJ-pop
PekerjaanPenyanyi, tarento, idola gravur
Tahun aktif8 Desember 2005–sekarang
Artis terkaitAKB48

Karier

Sato lulus Audisi Anggota Pendiri Akihabara48 pada 30 Oktober 2005. Pada waktu itu ia berumur 16 tahun dan masih siswi kelas dua sekolah menengah atas.[1] Ia mengirimkan surat lamaran audisi tanpa memberi tahu ibunya. Ia sempat dilarang mengikuti audisi oleh ibunya. Keputusannya bergabung dengan AKB48 juga ditentang ayahnya, tetapi ia tetap berkeras hati pergi dari rumah.[1] Yukari Sato akhirnya termasuk di antara 7.924 pelamar dan 24 orang yang lulus.

Ia termasuk salah seorang dari 20 anggota pertama AKB48 yang naik ke atas panggung pada pertunjukan hari pertama di Teater AKB48, 8 Desember 2005. Menurutnya, pelajaran tari benar-benar sulit baginya. Ia sama sekali tidak berpengalaman menari. Pada masa awal bersama AKB48, ia juga masih harus bekerja paruh waktu di tempat lain.[1] Seperti halnya anggota Generasi Pertama AKB48, Yukari Sato waktu itu tergabung dalam Tim A.

Buku foto pertamanya, Sato Yukari 1st Photobook mulai beredar 18 Juli 2008.[1] Ketika AKB48 memulai acara varietas Nemousu Terebi, Yukari Sato termasuk anggota yang tampil pada episode pertama 13 Juli 2008.[2]

Pada pemilihan umum pertama AKB48 yang berlangsung dari Juni hingga Juli 2009, namanya berada di urutan ke-15.[3] Sato berhasil menjadikan dirinya anggota senbatsu yang menyanyi pada singel ke-13 AKB48 "Iiwake Maybe".

Pada 1 Agustus 2009, Yukari Sato bersama Kayo Noro, Megumi Ohori, Kazumi Urano, dan Haruka Kohara memulai aktivitas mereka sebagai anggota SDN48. Pentas terakhirnya bersama AKB48 adalah pertunjukan hari terakhir Tim A "Renai Kinshi Jourei", 27 Mei 2010.[4] Pada hari yang sama, Sato secara resmi ditransfer sebagai anggota SDN48.

Pada pertunjukan SDN48 1st Stage "Yuuwaku no Garter" di Teater AKB48, 15 Oktober 2011, kapten Kayo Noro mengumumkan bahwa semua kegiatan SDN48 dinyatakan berakhir, dan 39 anggotanya diluluskan secara massal pada 31 Maret 2012.[5] Semua kegiatan Yukari Sato sebagai anggota SDN48 berakhir pada konser Next Encore di NHK Hall, 31 Maret 2012.[6]

Pada 1 Agustus 2012, ia diajak bekerja sama dengan Clef untuk album mini "One Luv. Summer feat Sato Yukari" yang dirilis 1 Agustus 2012.[7]

Pada Pemilihan Umum Singel ke-32 AKB48 tahun 2013, Yukari Sato adalah mantan anggota AKB48 yang pertama kali mengajukan surat pencalonan diri.[8]

Diskografi

Singel indies AKB48

Singel label mayor AKB48

Bersama SDN48

Singel kolaborasi

  • "One Luv. Summer" (One Luv.〜Summer〜) / Clef feat. Sato Yukari (1 Agustus 2012, I.Y.O Music Entertainment)

Lagu unit pertunjukan teater

AKB48

Team A 1st Stage "Party ga Hajimaru yo"
  1. "Classmate" (クラスメイト) (unit 1)
  2. Hoshi no Ondo (星の温度) (unit 2)
Team A 2nd Stage "Aitakatta"
  1. "Namida no Shounan" (涙の湘南)
Team A 3rd Stage "Dareka no Tame ni"
  1. "Rider" (ライダー)
Team A 4th Stage "Tadaima Renai Chuu"
  1. "Kikyou" (帰郷)
Himawarigumi 1st Stage "Boku no Taiyou"
  1. "Boku to Juliet to Jet Coaster" (僕とジュリエットとジェットコースター)
    Cadangan untuk Rina Nakanishi
Himawarigumi 2nd Stage "Yume o Shinaseru Wake ni Ikanai"
  1. "Kioku no Dilemma" (記憶のジレンマ)
Team A 5th Stage "Renai Kinshi Jourei"
  1. "Manatsu no Christmas Rose" (真夏のクリスマスローズ)
Kenkyusei "Renai Kinshi Jourei" (pertunjukan perdana kenkyūsei 5 Mei 2010)
  1. "Manatsu no Christmas Rose"
Theatre G-Rosso "Yume o Shinaseru Wake ni Ikanai"
  1. "Kioku no Dilemma"
    Cadangan untuk Natsumi Matsubara

SDN48

SDN48 1st Stage "Yuuwaku no Garter"
  • "Yuuwaku no Garter" (誘惑のガーター)

Penampilan

Acara varietas/informasi

Drama televisi

Acara radio

  • AKB48 Asu Made Mou Chotto (15 Oktober 2007, 28 Januari 2008, 19 Mei 2008, 7 Juli 2008, Nippon Cultural Broadcasting)
  • AKB48 no All Night Nippon (23 April 2010, 18 Juni 2011, 25 Juni 2011, 12 Agustus 2011)
  • Yoyogi Pirates (5 April 2011–27 Maret 2012, FM Fuji)

DVD solo

  • Satō Yukari First DVD (佐藤由加理 FIRST DVD) (24 Juli 2008, Saibunkan)
  • Junsui Shoujo: Pure Angel (純粋少女-Pure Angel) (25 Oktober 2008, Shinyusha) ISBN 978-4-88380-836-6
  • Sweet Fairy (23 Januari 2009, E-Net Frontier)
  • Milky (20 April 2009, Line Communications)
  • "Yukarintou (ゆかりんとう) (19 Juli 2009, Trico)
  • "Furu Furu Furu-tsu (ふるふるふる〜つ) (20 Oktober 2009, Line Communications)
  • Muccha Kawaiira!! (むっちゃ★かわいいら!!) (22 Januari 2010, Grassoc)
  • Step "Otona no A-ka-shi" (Step〜大人のあ・か・し〜) (22 April 2010, Trico)
  • Lovely Change (30 Juli 2010, Grassoc)
  • "Himawari" (20 Oktober 2010, E-Net Frontier)
  • Iyashite Agetai! (癒してあげたい!) (28 Januari 2011, Grassoc)
  • Aitakunacchatta... (会いたくなっちゃった…) (29 Juli 2011, Grassoc)

Buku foto

  • AKB48 Visual Book 2008 featuring Team A (Tokyo News Mook) (18 Maret 2008, Tokyo News) ISBN 978-4-86336-010-5
  • B.L.T. Vivid 3 (Tokyo News Mook) (27 Juni 2008, Tokyo News)
  • Satō Yukari (18 Juli 2008, Saibunkan)
  • Junsui Shoujo: Pure Angel (純粋少女-Pure Angel) (25 Oktober 2008, Shinyusha) ISBN 978-4-88380-836-6

Referensi

  1. ^ a b c d "佐藤由加理1st写真集発売記念スペシャルインタビュー". Scramble Egg. 2008-7-18. Diakses tanggal 2013-03-31. 
  2. ^ "AKB48がお笑い芸人と合コン!? アイドルが無理難題に挑戦する異色の番組「AKB48 ネ申テレビ」". Nikkei Trendy. 2008-5-22. Diakses tanggal 2013-03-31. 
  3. ^ "AKB48 13thシングル選抜総選挙開票イベント『神様に誓ってガチです』レポート(2)". Scramble Egg. 2009-7-16. Diakses tanggal 2013-03-31. 
  4. ^ "AKB48チームAが解散コンサート". Nikkan Sports. 2010-5-28. Diakses tanggal 2013-03-31. 
  5. ^ "SDN48、2012年3月末をもってメンバー全員卒業". Natalie. 2011-10-16. Diakses tanggal 2013-03-28. 
  6. ^ "SDN48が来年3月で全員卒業へ「それぞれのメンバーが進むべき道を目指す」。". Narinari.com. 2011-10-16. Diakses tanggal 2013-03-28. 
  7. ^ "Clef(クレフ) ニューアルバムに元SDN48佐藤由加理コラボ曲を収録". Musicman-net. 2012-8-1. Diakses tanggal 2013-03-31. 
  8. ^ "OG立候補第1号は佐藤由加理 野呂佳代と浦野一美も届け出". Sponichi Annex. 2013-3-31. Diakses tanggal 2013-03-31. 

Pranala luar