Ada Dua Cinta

seri televisi Indonesia tahun 2018
Revisi sejak 17 Agustus 2021 03.24 oleh 36.65.208.177 (bicara) (Ada Dua Cinta)

Ada Dua Cinta adalah sinetron Indonesia produksi MNC Pictures yang ditayangkan perdana 22 Maret 2018 pukul 19.00 WIB di RCTI.[1][2] Sinetron ini disutradarai oleh H. Encep Masduki dan dibintangi oleh Amanda Manopo, Syifa Hadju, dan Rizky Billar. Acara ini ditayangkan oleh Rajawali Televisi mulai hari Kamis, 23 Januari 2020 Setiap hari jam 19.30 WIB.

Ada Dua Cinta
Berkas:Ada Dua Cinta.jpeg
Poster Ada Dua Cinta di RCTI+
Genre
PembuatMNC Pictures
SkenarioCallysta Azalia
CeritaCallysta Azalia
SutradaraH. Encep Masduki
Pemeran
Lagu pembuka"Haruskah Kumati" — Olla Rosa
Lagu penutup"Haruskah Kumati" — Olla Rosa
Penata musikJoseph S. Djafar
Negara asalIndonesia
Bahasa asliBahasa Indonesia
Jmlh. episode39 (daftar episode)
Produksi
ProduserEdward Chandra
SinematografiGunung Nusa Pelita
Penyunting
  • Sabar Supriyanto
  • Andrileon4
  • Dadang Ridwan
  • Robby Sunjaya
  • Ahmad Sodri
  • Joko Utomo
  • Fernanda
  • Tito Santika
  • Hamidi Noor Wahid
Durasi60 menit
Rumah produksiMNC Pictures
Distributor
Rilis asli
Jaringan
Format audio
Rilis22 Maret (2018-03-22) –
6 Mei 2018 (2018-05-6)

Sinopsis

Menceritakan tentang kisah dua gadis cantik yang memiliki kehidupan yang sangat bertolak belakang bernama Mecca (Amanda Manopo) dan Medina (Syifa Hadju). Dimana Mecca dibesarakan oleh Rohim dan Aisyah (Elma Theana), sepasangan suami istri yang hidupnya serba kekurangan. Tapi dikeluarga ini hidup Mecca tidak pernah kekurangan cinta dari ayah dan ibunya.

Sementara Medina hidupnya bergelimang harta, apapun yang ia minta akan selalu diberikan oleh Bram (Rommy Sulastyo), ayahnya. Namun sayangnya kehidupan Medina tidaklah seindah yang dibayangkan oleh orang lain. Medina tidak pernah mendapatkan kasih sayang dari Ibu angkatnya, Ayu (Ira Wibowo). Pasalnya Ayu tidak bisa menerima Medina sebagai anaknya karena ia selalu terbayang anaknya yang hilang di hari kelahirannya.

Tanpa ada yang tahu, bahwa Mecca adalah anak Ayu dan Bram yang dibuang oleh Farah (Citra Anggun), Selingkuhan Bram yang tidak diketahui oleh Ayu. Dimana Farah dendam karena anaknya yang lahir pada hari yang sama dengan Mecca, meninggal dunia.   Suatu hari Mecca mendapatkan beasiswa dari perusahaan milik Bram. Semua itu hasil pilihan dari Medina yang melakukan seleksi terhadap peserta. Ikatan keduanya semakin kuat setelah Medina berhutang nyawa dengan Mecca. Takdir pun semakin kuat ketika mereka berdua jatuh cinta pada pria yang sama. Lalu bagaimanakah kisah selengkapnya?

Pemeran

Pemeran Peran
Amanda Manopo Mecca
Syifa Hadju Medina
Rizky Billar Bimo
Yunita Siregar Kaila
Irsyadillah Rendy
Kenny Austin Galang
Ira Wibowo Ayu
Rommy Sulastyo Bram
Elma Theana Aisyah
Citra Anggun Farah
Ghea D'Syawal Aida
Rama Michael Kohar
Anna Tairas Ida
Marsha Aurelia Meitha
Aziz Fachru Ivan
Della Puspita Mama Kaila

Distribusi daring

Sinetron ini juga didistribusikan di RCTI+ dan Netflix. Mulai 31 Januari 2021, sinetron ini ditayangkan secara internasional di Netflix.

Referensi

  1. ^ "Ada Dua Cinta, Ceritakan Gadis yang Terpisah dengan Orangtuanya". Celebrity.okezone.com. Diakses tanggal 23 Maret 2018. 
  2. ^ "Sinetron Ada Dua Cinta, Ajang Reuni Amanda Manopo - Syifa Hadju". Tabloidbintang.com. Diakses tanggal 14 Maret 2018. 

Pranala luar

Templat:MNC Pictures di RCTI