Stasiun Sumbergempol

stasiun kereta api di Indonesia

Stasiun Sumbergempol (SBL) adalah stasiun kereta api kelas III/kecil yang terletak di Sumberdadi, Sumbergempol, Tulungagung; pada ketinggian +92 m; termasuk dalam Daerah Operasi VII Madiun. Stasiun berperon sisi ini memiliki dua jalur kereta api dengan jalur 2 merupakan sepur lurus.

Stasiun Sumbergempol

Tampak luar Stasiun Sumbergempol, 2020
Lokasi
Ketinggian+92 m
Operator
Letak
km 151+638 lintas Bangil-Blitar-Kertosono[1]
Jumlah peron2 (satu peron sisi yang cukup tinggi dan satu peron pulau yang agak tinggi)
Jumlah jalur2 (jalur 2: sepur lurus)
LayananDhoho
Konstruksi
Jenis strukturAtas tanah
Informasi lain
Kode stasiun
KlasifikasiIII/kecil[2]
Operasi layanan
Lua error in Modul:Adjacent_stations at line 237: Jalur tidak dikenal "Dhoho".
Fasilitas dan teknis
FasilitasParkir 
Lokasi pada peta
Peta
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Info templat
Bantuan penggunaan templat ini

Stasiun ini dahulu terdapat gudang penyimpanan yang terletak di sebelah barat stasiun, tetapi kini sudah dibongkar. Stasiun ini terletak agak sedikit masuk ke selatan, sekitar 40 meter dari jalan raya TulungagungBlitar.

Hanya ada satu layanan kereta api yang berhenti di stasiun ini, yaitu KA Dhoho.

Layanan kereta api

Penumpang

Dhoho, tujuan Kertosono bersambung Surabaya via Kediri dan tujuan Blitar

Persilangan dan persusulan

KA Dhoho tujuan Blitar (KA 363/356) bersilang berturut-turut dengan KA Gajayana tujuan Jakarta (KA 71) dan KA Kahuripan tujuan Bandung (KA 283) yang keduanya melintas langsung.

Jadwal kereta api

Berikut ini adalah jadwal kereta api penumpang yang berhenti di Stasiun Sumbergempol per 10 Februari 2021 (sesuai Gapeka 2021).

Kereta api Dhoho
No. KA Tiba Berangkat No. KA Tiba Berangkat
Tujuan Blitar Tujuan Kertosono-

Surabaya Kota via Kediri

359/352 09.56 09.58 351/360 04.54 04.56
361/354 13.53 13.55 353/362 10.56 10.58
363/356 16.11 16.35 355/364 14.15 14.17
365/358 22.23 22.25 357/366 17.31 17.33

Galeri

Referensi

  1. ^ Subdit Jalan Rel dan Jembatan (2004). Buku Jarak Antarstasiun dan Perhentian. Bandung: PT Kereta Api (Persero). 
  2. ^ a b Buku Informasi Direktorat Jenderal Perkeretaapian 2014 (PDF). Jakarta: Direktorat Jenderal Perkeretaapian, Kementerian Perhubungan Indonesia. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 1 Januari 2020. 
Stasiun sebelumnya   Lintas Kereta Api Indonesia Stasiun berikutnya
Tulungagung
menuju Kertosono
Kertosono–Bangil Ngunut
menuju Bangil

8°04′57″S 111°56′41″E / 8.0823868°S 111.9447184°E / -8.0823868; 111.9447184