Kebun Daio Wasabi
Kebun Daiō Wasabi (大王わさび農場 , Daiō Wasabi Nōjō) adalah sebuah kebun wasabi yang didirikan pada 1915[1] dan terletak di Azumino, Prefektur Nagano dekat pusat Honshū, pulau utama Jepang.[2] Tempat tersebut adalah tempat wisata populer karena kincir airnya dan sungai yang mengalir melewatinya.[2]
Kebun Daio Wasabi 大王わさび農場 | |
---|---|
Kota | Azumino |
Prefektur | Nagano |
Negara | Jepang |
Didirikan | 1915 |
Area | 15 hektare (37 ekar) |
Produksi | Kubis Jepang |
Status | Dibuka untuk umum |
Sebuah tempat makan menawarkan es krim rasa wasabi dan produk bertema wasabi lainnya.[1]
Di luar Jepang, tempat tersebut dikenal karena penampilannya dalam film tahun 1990 Dreams karya sutradara Akira Kurosawa dalam segmen berjudul "Desa Kincir Air".[2]
Daiō adalah salah satu kebun terbesar di Jepang—dan kebun wasabi terbesar—yang memiliki luas 15 hektar.[2][3]
Referensi
- ^ a b Yanagi, Yuki (1999-09-17). "Wasabi farm: growing tradition". Torii Online. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2005-01-09. Diakses tanggal 2006-12-13.
- ^ a b c d "Azumino in Nagano Prefecture..." Jiji Gaho Sha. Diakses tanggal 2006-12-13.[pranala nonaktif permanen]
- ^ Kan, Wendy (2000-07-17). "Finding Rustic Charm Down on the Farm". Time Asia. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2005-05-06. Diakses tanggal 2006-12-13.
Pranala luar
Wikimedia Commons memiliki media mengenai Daio Wasabi Farm.
- Daio Wasabi Farm (dalam bahasa Jepang)
- "Wasabi Farm" Page in Official Travel Guide of Azumino City "Explorer Azumino!"
- Panduan perjalanan Matsumoto di Wikiwisata (including information on Daiō Wasabi Farm)