Hamadryad adalah makhluk supernatural yang tinggal di pepohonan dalam mitologi Yunani. Mereka adalah golongan khusus kaum Nymph. Hamadryad lahir di pepohonan khusus dan memiliki hubungan yang sangat erat dengan pohon yang menjadi tempat tinggalnya. Jika pohon yang didiaminya mati, maka ia akan ikut mati. Karena itu, Dryad dan para dewa menghukum siapa saja yang menyakiti pepohonan.

Di bawah ini terdapat delapan Hamadryad, puteri dari Oxylos dan Hamadryas.

  1. Karya
  2. Balanos
  3. Kraneia
  4. Morea
  5. Aigeiros
  6. Ptelea
  7. Ampelos
  8. Syke

Lihat pula