Pagu, Kediri
Pagu adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Kediri, Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Geografi wilayah Pagu, berjarak sekitar 5 kilometer dari pusat pemerintahan Kabupaten Kediri ke arah utara. Di sebelah Utara berbatasan dengan Kecamatan Kayen Kidul, sebelah Barat dan Selatan Kecamatan Gampengrejo dan di sebelah Timur Kecamatan Gurah.
Pagu | |||||
---|---|---|---|---|---|
Negara | Indonesia | ||||
Provinsi | Jawa Timur | ||||
Kabupaten | Kediri | ||||
Pemerintahan | |||||
• Camat | Drs. H. Budi Hermanto, M.Si. | ||||
Populasi | |||||
• Total | - jiwa | ||||
Kode Kemendagri | 35.06.11 | ||||
Kode BPS | 3506190 | ||||
Luas | - km² | ||||
Kepadatan | - jiwa/km² | ||||
Desa/kelurahan | 13 | ||||
|
Desa
Pagu memiliki 13 desa, yaitu
Sarana pendidikan
Di bidang pendidikan Pagu memiliki sekolah mulai tingkat dasar sampai lanjutan. Pada tingkat sekolah dasar terdiri dari SD/MI Negeri dan Swasta telah ada di setiap desa, bahkan ada yang memiliki lebih dari satu sekolah dasar. Pada tingkat sekolah lanjutan pertama ( SLTP ) sudah ada SMP Negeri 1 Pagu, SMP Terbuka Pagu, MTs Negeri Pagu, dan SMP/MTs Swasta lainnya. SLTP yang telah berstatus Sekolah Standar Nasional (SSN) adalah SMP Negeri 1 Pagu sejak tahun 2007. Kemudian pada Tingkat Lanjutan Atas ( SLTA ) kecamatan Pagu ini belum memiliki SMA/SMK/MA Negeri, hanya memiliki sebuah SLTA berupa Madrasah Aliyah Swasta. (disunting: Alfan J-SMPN 1 Pagu).