Pembicaraan:Bilangan bulat

Revisi sejak 14 November 2021 02.21 oleh Dedhert.Jr (bicara | kontrib) (PBT dan FPB: bagian baru)

Komentar terbaru: 3 tahun yang lalu oleh Dedhert.Jr pada topik PBT dan FPB

Perlukah menghapus "Operasi Hitung Bilangan bulat" dan "Perbandingan"?

Izin memanggil @Kekavigi, saya rasa kedua subjudulnya dihapus karena sudah ada penjelasannya, yaitu "Sifat aljabar" dalam bilangan bulat. Bagaimana menurut pendapat @Kekavigi? Dedhert.Jr (bicara) 13 November 2021 00.44 (UTC)Balas

Hm, menurut saya bagian "Operasi Hitung Bilangan bulat" dihapus saja. Pertimbangan saya, selain sudah dicakup di bagian "Sifat aljabar", rasanya terlalu 'trivial' menuliskan contoh kalkulasi untuk setiap operasi. Namun bagian "Perbandingan" sebaiknya tidak dihapus, mungkin diubah judul bagiannya menjadi "Sifat keterurutan". Relasi   penting untuk dapat mengurutkan anggota-anggota di himpunan, yang tidak bisa dilakukan hanya lewat sifat-sifat aljabar (lihat teori order). Salam, keka.vigi (bicara) 13 November 2021 01.35 (UTC)Balas
@Kekavigi, karena halaman ini masih berupa pengenalan beserta sifat aljabarnya, apakah perlu juga menambahkan topik yang berkaitan dengan bilangan bulat? Sebagai contoh, dalam aritmetika modular, biasanya di subjudul Aritmetika modular#Kekongruenan bilangan bulat ada bagian yang membahas gelanggang  . Atau lebih sederhananya, seperti modulo relevan dengan bilangan bulat.
Oh, ya. Saya juga ingin minta tolong untuk mencari referensi mengenai grup dalam bilangan bulat. Dedhert.Jr (bicara) 13 November 2021 02.52 (UTC)Balas
Hm, kalau maksud Anda menambahkan bagian baru mengenai topik-topik yang berkaitan, boleh-boleh saja. Ada baiknya jangan terlalu mendetail, karena [harusnya] ada artikel yang berfokus membahas topik itu; dan jika memungkinkan, tambahkan juga Templat:Main atau Templat:See_also (pilih yang lebih sesuai).
Tentang referensi, rasanya tidak ada yang spesifik hanya membahas bilangan bulat; bilangan bulat muncul sebagai contoh-contoh singkat ketika menjelaskan konsep grup. Coba, lihat Lang, Serge (2005), Undergraduate Algebra (edisi ke-3rd), Berlin, New York: Springer-Verlag, hlm. 16–82, ISBN 978-0-387-22025-3 . Mungkin http://www.cwladis.com/math100/Lecture7Groups.htm dan diskusi https://math.stackexchange.com/questions/1916798/proof-that-e-g-integers-with-addition-is-a-group/1916832 juga dapat membantu Anda.
Salam, keka.vigi (bicara) 13 November 2021 03.29 (UTC)Balas

Soal belum terpecahkan yang berkaitan dengan bilangan bulat

Saya rasa, soal yang belum terpecahkan yang berkaitan dengan bilangan bulat (sebagai contoh, konjektur Collatz) boleh dimasukkan ke dalam halaman ini. Bagaimana menurut pendapat @Kekavigi? Dedhert.Jr (bicara) 13 November 2021 11.37 (UTC)Balas

Hm, saya tertarik dengan alasan Anda. Saya pribadi merasa hal itu kurang cocok untuk ditambahkan; kecuali jika hanya sebagai poin di bagian WP:LIHATPULA. Sepengetahuan saya, tidak ada masalah belum terpecahkan yang, per se, berkaitan langsung dengan bilangan bulat. Konjektur Collatz contohnya, lebih sesuai untuk mengganggapnya sebagai masalah sistem dinamikal (https://terrytao.files.wordpress.com/2020/02/collatz.pdf p. 21).
Salam, keka.vigi (bicara) 13 November 2021 14.03 (UTC)Balas

PBT dan FPB

@K .nagababu, apakah PBT dan FPB artinya sama? Kalau iya, saya ingin mencari referensi hubungan kedua singkatannya. Dan juga, saya membutuhkan referensi singkatan PBT, persekutuan bilangan terbesar, sebagai pendukung pada sub-subjudul. Dedhert.Jr (bicara) 14 November 2021 02.21 (UTC)Balas

Kembali ke halaman "Bilangan bulat".