Mary Parker Follet

Revisi sejak 20 Januari 2022 22.54 oleh Dvnfit (bicara | kontrib) (Salin-edit (ejaan, tanda baca, huruf kapital) dan menambahkan pranala.)

Mary Parker Follett (1868–1933) adalah seorang pekerja sosial untuk Amerika Serikat; konsultan dan pengarang berbagi buku dalam bidang demokrasi, hubungan antar manusia, dan manajemen. Ia bekerja sebagai seorang ahli teori manajemen dan politik, yang kemudian dikenal memperkenalkan berbagai istilah sepoerti "pemecahan konflik," "authority and power," and "tanggung jawab kepemimpinan."

Mary Parker Follet

Follett lahir dan besar dalam sebuah keluarga Quaker di Massachusetts. Pada tahun 1898, ia lulus dari Radcliffe College. Selama tiga puluh tahun berikutnya, ia menerbitkan berbagai buku, termasuk: The Speaker of the House of Representatives (1896) The New State (1918) Creative Experience (1924) Dynamic Administration (1941) (berisi koleksi pidato dan artikel)

Follett berpendapat bahwa fungsi organisasi dalam masalah kekuasaan adalah "dengan" dan bukan "atas." Ia menyadari sepenuhnya kondisi holistik komunitas ide yang maju atas "hubungan timbal balik" dalam suatu pemahaman atas berbagai aspek dinamis dari suatu individu dalam hubungannya dengan orang lain. Follett membela pendapat yang mengandung prisip integrasi 'pembagian kekuasaan.' Berbagai pendapatnya atas negosiasi, kekuasaan, dan partisipasi karyawan sangat berpengaruh dalam perlembangan pembelajaran organisasional.

Ia adalah perintis community center.