Akbar Hashemi Rafsanjani

Revisi sejak 2 April 2006 15.10 oleh RobotQuistnix (bicara | kontrib) (robot Modifying: eo)

Ayatollah Akbar Hashemi Bahramani (bahasa Persia: آیت اﷲ هاشمی بهرمانی), juga dikenal sebagai Hashemi Rafsanjani (هاشمی رفسنجانی), lahir 25 Agustus 1934, adalah salah satu politikus Iran yang paling berpengaruh dan merupakan Presiden Iran dari tahun 1989 hingga 1997. Dia kalah dari Mahmoud Ahmadinejad dalam pemilihan presiden tahun 2005.

Akbar Rafsanjani di sampul majalah TIME edisi Timur Tengah pada masa kampanye pemilihan presiden 2005.

Aslinya seorang imam, Rafsanjani menjadi ketua Parlemen (Majlis) baru Iran setelah dimulainya Republik Islam dan menjabat hingga tahun 1989.

Dari pernikahannya pada tahun 1958, Rafsanjani memperoleh tiga putra: Mohsen, Mehdi, dan Yasser (yang dinamakan menurut Yasser Arafat [1]), dan dua putri Fatemeh dan Faezeh. Hanya Faezeh Hashemi yang mengambil kehidupan politik, menjadi anggota Majlis dan penerbit surat kabar Zan (wanita).

Pranala luar


Didahului oleh
Ali Khamenei
Presiden Iran
1989—1997
Dilanjutkan oleh
Mohammad Khatami