Mentari dari Kurau

film Indonesia

Mentari dari Kurau adalah film Indonesia yang dirilis pada 20 Februari 2014. Film ini dibintangi oleh Nanda Mentari dan Jian Batari.

Mentari dari Kurau
Berkas:139225758964776 300x430.jpg
Poster film
SutradaraRevo Satia Rurut
ProduserAditya Rawasaputra & Revo Satia Rurut
PemeranNanda Mentari
Eksanti
Jian Batari
Sonita Novrianti
Gary Iskak
Johan Morgan Purba
Leily Sagita
Perusahaan
produksi
Tanggal rilis
20 Februari 2014 (2014-02-20)
Durasi99 menit
Negara Indonesia
BahasaIndonesia

Sinopsis

Mentari adalah seorang anak yatim yang hidupnya mengabdi kepada ibunya yang sedang sakit terkulai karena lumpuh. Mereka tinggal disebuah rumah panggung di pedalaman yang jauh dari keramaian aktivitas masyarakat kota yang bernama Desa Kurau.

Pola pikir yang sederhana dan terbatas sebagai seorang anak-anak yang sudah harus menanggung beban hidup ibunya dan kehidupan sehari-harinya. Kisah ini menceritakan seorang yang bernama Mentari yang selalu ingin menjadi cahaya bagi orang di sekitarnya. Walaupun dia hampir tidak pernah memikirkan untuk kesenangan dirinya sendiri.

HIDUP YANG BAIK ADALAH HIDUP YANG BERMANFAAT UNTUK ORANG BANYAK, Itulah pandangan hidup seorang Mentari.[1]

Referensi

  1. ^ "Trailer film Mentari dari Kurau". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-02-14. Diakses tanggal 2014-02-13. 

Pranala luar