Timur Sinar Suprabana

Sastrawan Indonesia
Revisi sejak 25 Februari 2022 06.08 oleh PL 05 SIGIT (bicara | kontrib)

Templat:Infobox artis indonesia Timur Sinar Suprabana (lahir 4 Mei 1963) adalah sastrawan berkebangsaan Indonesia. Namanya dikenal melalui karya-karyanya berupa esei sastra, cerita pendek, dan puisi yang dipublikasikan di berbagai surat kabar antara lain Kompas, Suara Merdeka, Kedaulatan Rakyat, Media Indonesia, Suara Pembaruan, dan lain-lain. Dia juga mengkomunikasikan karya-karyanya ke publik melalui pembacaan puisi yang dilakukannya berkeliling di banyak kota di Indonesia.[1][2][3][4]

Selain menyair, Timur juga menulis cerita pendek, esai, kritik seni, reportase sosial-budaya, dan naskah drama, serta bergiat di forum-forum kebudayaan Jawa Tengah. Ia mengelola Rumah Budaya gubuGPenceng dan mengisi waktu luangnya dengan melukis serta bertanam bunga, serta memelihara kura-kura. Putra dari pasangan Bolo Soetiman dan Moenasijah Mu, ini sekarang menetap di Semarang bersama istrinya, Dewi Nurliyanti, dan dua putri kandung mereka, Langit Hijau dan Laut Padi.

Bibliografi

  • Menyelam Dalam
  • Gobang Semarang (2009, Penerbit KATA KITA)
  • Sihir Cinta (2008, Penerbit gubuGPenceng dan Taman Budaya Jawa Tengah)
  • Langit Semarang (2008, Penerbit gubuGPenceng dan Taman Budaya Jawa Tengah)
  • Dua Hati (2008, Penerbit gubuGPenceng dan Taman Budaya Jawa Tengah)
  • Dengan Cinta (2007), Nyanyian dari Ruang di Garistangan (bersama 5 penyair, 2007)
  • Lembah yang Tak Henti Bernyanyi (2007, bersama 3 penyair)
  • Malam (2005)
  • Matasunyi (2005)

Aktivitas

Timur adalah sosok seniman Semarang yang tak mau diam dalam karya. Sejak tahun 1983, Timur sudah mengikuti sekurang-kurangnya 57 kegiatan festival seni, sastra, ataupun budaya di berbagai kota di Indonesia.

Pranala luar

Referensi

  1. ^ Sastra Indonesia: Timur Sinar Suprabana
  2. ^ Good Reads
  3. ^ "Sang Pejalan: Timur Sinar Suprabana". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-03-04. Diakses tanggal 2015-08-13. 
  4. ^ "Justicia: Timur Sinar Suprabana". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-02-16. Diakses tanggal 2015-08-13.