Mirko Vučinić

Revisi sejak 26 Februari 2022 09.01 oleh InternetArchiveBot (bicara | kontrib) (Rescuing 0 sources and tagging 1 as dead.) #IABot (v2.0.8.6)

Mirko Vučinić (lahir 1 Oktober 1983) merupakan seorang pemain sepak bola Montenegro yang dapat berposisi sebagai gelandang sayap ataupun penyerang. Saat ini ia bermain untuk Al Jazira di UEA dan untuk tim nasional Montenegro.

Mirko Vučinić
Мирко Вучинић
Informasi pribadi
Nama lengkap Mirko Vučinić
Tanggal lahir 1 Oktober 1983 (umur 41)
Tempat lahir Nikšić, SFR Yugoslavia
Tinggi 186 m (610 ft 3 in)
Posisi bermain Penyerang
Informasi klub
Klub saat ini Al Jazira
Nomor 9
Karier junior
1998–1999 Sutjeska Nikšić
2000–2002 Lecce
Karier senior*
Tahun Tim Tampil (Gol)
1999–2000 Sutjeska Nikšić 9 (4)
2000–2006 Lecce 111 (34)
2006–2011 Roma 147 (46)
2011–2014 Juventus 72 (21)
2014- Al Jazira 1 (1)
Tim nasional
2005–2006 Serbia dan Montenegro 5 (2)
2007– Montenegro 40 (16)
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik

Karier

Klub

Mirko Vučinić pernah bermain untuk Sutjeska Nikšić dan Lecce, sebelum membela Roma. Pada musim 2011—2012, ia mulai bermain untuk Juventus. Setelah itu, ia pindah ke klub Al Jazira.

Internasional

Mirko Vučinić pernah bermain 3 kali untuk tim nasional Serbia dan Montenegro, tetapi belum mencetak gol. Ia pernah dipanggil untuk membela Serbia dan Montenegro dalam Piala Dunia FIFA 2006, tetapi batal karena ia mengalami cedera. Ia dinyatakan digantikan oleh Dušan Petković, tetapi Dusan akhirnya tidak berangkat ke Jerman atas dugaan pemanggilan dirinya atas dasar nepotisme. Mirko Vučinić juga telah bermain 19 kali dan mencetak 10 gol untuk tim nasional Montenegro.

Pranala luar