UD Quester
UD Quester adalah sebuah produk yang dihadirkan oleh produsen truk asal Jepang, Ultimate Dependability, pada tahun 2013.
UD Quester merupakan produk yang diposisikan dalam lini truk kelas berat dan truk ini adalah saudara kandung dari UD Quon yang hanya dijual di Jepang dan negara-negara maju lainnya.
Truk ini hadir sebagai langkah kolaborasi antara Volvo Group selaku pemilik tunggal UD Trucks kala itu (saat ini UD Trucks telah berganti kepemilikan menjadi anak perusahaan dari Isuzu Motors Japan) untuk menghadapi keinginan konsumen di beberapa negara berkembang dan potensial yang membutuhkan truk kelas berat dengan mesin kecil dan irit tetapi tenaga yang dihasilkan tergolong besar dan perawatan yang mudah.
Sejarah
UD Trucks memperkenalkan Proyek Quester dengan Volvo di Bangkok pada 27 Agustus 2013. Proyek ini tidak dijual di Jepang.[6] Konsep "Yang terbaik dari tiga dunia" diadopsi.[7]
Truk ini didesain dengan menggunakan basis kabin dari truk Dongfeng Kinland dan sasis dari truk Eicher dengan racikan gardan dan transmisi dari Fastgear.
UD Trucks memperkenalkan Quester di beberapa negara seperti Thailand, Dubai, Malaysia, termasuk Indonesia. Khusus Indonesia, truk ini diperkenalkan pada ajang Mining Expo 2013 dengan model teratasnya, yaitu GWE 370 6x4T High Roof Low Bumper.
Quester memiliki dua pilihan mesin, GH8 8 liter atau GH11E 11 liter, dengan gearbox 6 atau 9 kecepatan untuk mesin 8 liter dan gearbox 9 atau 12 kecepatan untuk mesin 11 liter.
Bagian Rel Samping terbuat dari baja bentuk gelinding yang kuat dan tahan lama dan tersedia dalam ketebalan 7,0 atau 8,0 mm.
Referensi
https://www.volvogroup.com/en-en/news/2013/aug/news-144193.html
- "新興国向け新型車「クエスター」 ―― "The best of three worlds" (3つの要素)". UD trucks. 9 September 2013. Archived from the original on 1 March 2016.