VW Touareg adalah sebuah mobil yang diproduksi oleh Volkswagen. Mobil ini merupakan mobil SUV mewah, yang pertama diproduksi oleh Volkswagen.

VW Touareg

Touareg merupakan produk kerja sama dengan Porsche yang juga memproduksi Porsche Cayenne. Akibatnya, kedua kendaraan tersebut membagi banyak komponen mekanika yang sama.

Touareg merupakan SUV mewah terbaik majalah Car and Driver untuk 2003 dan sport/utility tahunan untuk 2004 majalah Motor Trend.

Mesin di bawah ini tersedia:

  • 174 PS (128 kW, 172 hp) 2.5 L Diesel Straight-5 (UK Only)
  • 240 PS (177 kW, 236 hp) 3.2 L Bensin V6
  • 310 PS (228 kW, 305 hp) 4.2 L Bensin V8
  • 313 PS (230 kW, 308 hp) 5.0 L Diesel V10, 746 N·m (550 ft·lbf)
  • 450 hp (331 kW) 6.0 L Bensin W12, 599 N·m (442 ft·lbf)

Mesin diesel V10 mendorong Touareg dari 0–62 mph (100 km/h) dalam 9,9 detik, dan sampai maksimum ke 125 mph (200 km/h). Versi baru W12 diharapkan dapat mencapai angka di atas dalam 5,9 detik.

Produksi Touareg W12 terbatas 500 unit saja. Dan 330 di antaranya ditujukan ke Arab Saudi, dan tidak masuk ke Amerika Serikat.

Masalah lingkungan dan kesehatan

Versi diesel Touareg dijuluki mobil 2004 "paling jahat" atau yang paling boros energi oleh Dewan Hemat Energi Ekonomi Amerika (ACEEE) untuk konsumsi bahan bakarnya, yaitu 7 km/liter di dalam kota dan 9,5 km/liter di jalan bebas hambatan. Bersama dengan buangan gas Touareg dan perkiraan dampaknya pada peningkatan panas bumi dan kesehatan, mobil ini mendapat "Nilai Hijau" 9, dibandingkan dengan Honda Civic GX, yang dianggap "paling hijau", dengan nilai 57.

Kontroversi

Gábor Demszky, walikota Budapest, Hongaria terlibat dalam skandal pembiayaan publik besar, ketika ia memerintahkan perusahaan pembersih jalan membeli sebuah Touareg dengan perlengkapan penuh, dan menyewakannya kepadanya untuk digunakan secara pribadi dengan biaya nominal. Skandal ini dan masalah integritas lainnya kemungkinan harus dibayarnya dengan kursi yang telah lama didudukinya pada pemilu 2006.


Lihat pula

Daftar merek mobil

Kendaraan sejenis:


Pranala luar