Socket-4
bagian prosesor komputer
artikel ini perlu dirapikan agar memenuhi standar Wikipedia. |
Socket-4 adalah sebuah soket prosesor yang digunakan oleh prosesor Intel Pentium generasi pertama (60 MHz dan 66 MHz) serta Pentium Overdrive. Socket ini diperkenalkan pada bulan Maret 1993.
Socket ini memiliki karakteristik sebagai berikut:
- Memiliki 273 pin, dengan layout 21x21 PGA (Pin-Grid Array).
- Tegangan operasi yang digunakan adalah 5 Volt.