Kastel Elmina
Kastel Elmina adalah sebuah kastel yang didirikan oleh Portugal pada tahun 1482 dengan nama "São Jorge da Mina" di wilayah Elmina, Ghana (sebelumnya Pantai Emas). Kastel ini merupakan pos dagang pertama yang didirikan di Teluk Guinea, sehingga merupakan bangunan Eropa tertua di sebelah selatan Sahara. Kastel ini pada awalnya didirikan sebagai permukiman dagang dan kemudian menjadi pemberhentian yang penting dalam perdagangan budak Afrika. Belanda merebut benteng ini pada tahun 1637 dan mengambil alih seluruh Pantai Emas Portugal pada tahun 1642. Perdagangan budak berlanjut pada masa penjajahan Belanda hingga tahun 1814; pada tahun 1872, Pantai Emas Belanda dan benteng ini diserahkan kepada Imperium Britania.
Britania memberikan kemerdekaan kepada Pantai Emas pada tahun 1957, dan kendali atas kastel ini diserahkan kepada Ghana. Saat ini Kastel Elmina adalah situs sejarah yang populer, dan merupakan lokasi syuting film drama Cobra Verde karya sutradara Werner Herzog pada tahun 1987. Kastel ini diakui sebagai Situs Warisan Dunia oleh UNESCO.
Pranala luar
- Ghana-pedia webpage - São Jorge da Mina Diarsipkan 2009-05-05 di Wayback Machine.