Abdullah bin Ali al-Abbasi

Abu Muhammad Abdullah bin Ali (bahasa Arab: أبو محمد عبد الله بن علي; ca 712 – 764 M) adalah seorang anggota Bani Abbasiyah, dan memiliki peran utama dalam kebangkitannya ke tampuk kekuasaan selama Revolusi Abbasiyah. Ketika menjabat sebagai gubernur Suriah, ia menegaskan kekuasaan Abbasiyah atas provinsi tersebut, menghilangkan sisa-sisa anggota Bani Umayyah dan menekan pemberontakan pendukung Bani Umayyah. Setelah kematian As-Saffah, yang merupakan keponakannya dan khalifah pertama Abbasiyah, pada tahun 754, ia menuntut jabatan khalifah dalam melawan Al-Mansur, saudara laki-laki As-Saffah, tetapi berhasil dikalahkan dan dipenjarakan. Ia meninggal pada 764.

Keluarga

Abdullah adalah putra dari Ali bin Abdullah bin Abbas, salah seorang ulama dari kalangan tabi'in dan ibunya berasal dari suku Bani al-Harisy.[1] Jadi, Abdullah termasuk dalam anggota keluarga Abbasiyah, dan paman dari As-Saffah (m. 750–754) dan Al-Mansur (m. 754–775), dua khalifah pertama Abbasiyah.[2]

Abdullah bin Ali tercatat memiliki dua belas putra, diantaranya adalah Muhammad bin Abdullah dan Isa bin Abdullah.[3]

Peran dalam Revolusi Abbasiyah

Kegubernuran Suriah

Referensi

  1. ^ Mush'ab az-Zubairi. "Nasab Quraisy". islamport.com (dalam bahasa Arab). 
  2. ^ Zetterstéen 1987, hlm. 22–23.
  3. ^ Ibnu Hazm. "Jamharah Ansab Al-Arab". islamport.com (dalam bahasa Arab). 

Sumber

Bacaan lanjutan