Niall Quinn

Revisi sejak 5 Juli 2022 08.01 oleh AABot (bicara | kontrib) (~Skuad)

Niall John Quinn (bahasa Irlandia: Niall Seán Ó Cuinn) MBE (kehormatan)[1] (lahir 6 Oktober 1966) adalah mantan pemain sepak bola profesional asal Republik Irlandia, dan mantan ketua Klub Sunderland. Quinn terakhir bekerja di Sunderland sebagai manajer untuk urusan luar negeri sampai mengundurkan diri pada Februari 2012.

Niall Quinn
Niall Quinn pada pertandingan Liga Primer Aston Villa dan Sunderland di Stadion Villa Park pada tanggal 27 September 2008
Informasi pribadi
Nama lengkap Niall John Quinn
Tanggal lahir 6 Oktober 1966 (umur 58)
Tempat lahir Perrystown, Dublin, Republik Irlandia
Tinggi 6 ft 4 in (1,93 m)
Posisi bermain penyerang
Karier junior
Manortown United
Arsenal
Karier senior*
Tahun Tim Tampil (Gol)
1983–1990 Arsenal 67 (14)
1990–1996 Manchester City 204 (66)
1996–2002 Sunderland 203 (61)
Total 475 (141)
Tim nasional
1986–1989 Republik Irlandia U-21 5 (0)
1990 Republik Irlandia B 1 (2)
1986–2002 Republik Irlandia 92 (21)
Kepelatihan
2006 Sunderland
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik

Ia telah 92 kali memperkuat tim nasional Republik Irlandia, mencetak gol 21 kali, dan tampil untuk tim nasional pada Piala Eropa UEFA tahun 1988 dan dua Piala Dunia FIFA pada tahun 1990 dan 2002. Ia juga telah bermain untuk klub sepak bola di Liga Utama Inggris antara lain Arsenal, Manchester City dan Sunderland selama tahun 1980-an, 1990-an dan 2000-an.

Kedua orang tua Quinn berasal dari Thurles, County Tipperary.[2] Dia sekarang tinggal di Kildare.[2] Ia menikah dengan model Irlandia, Gillian Quinn, dan mereka memiliki dua anak yaitu Aisling dan Michael. Gillian Quinn adalah juga seorang instruktur senam Pilates berkualitas.[3]

Rujukan

  1. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2015-04-02. Diakses tanggal 2012-06-14. 
  2. ^ a b Bogue, Declan (4 September 2009). "What makes world beaters?". Gaelic Life. 
  3. ^ F, M (7 December 2011). "Quinn family's heartbreak in Speed tragedy". Evening Herald. Diakses tanggal 14 Juni 2012.