CODA

Film tahun 2021 oleh Sian Heder

CODA adalah film drama komedi beranjak dewasa yang ditulis dan disutradarai oleh Sian Heder. Film ini merupakan pembuatan ulang dari film Prancis tahun 2014 berjudul La Famille Bélier dan dibintangi oleh Emilia Jones sebagai pemeran utama CODA (Child of deaf adult), satu-satunya anggota keluarga yang bisa mendengar dari keluarga tuli, yang berjuang menyeimbangkan perannya dalam membantu keluarganya memperjuangkan usaha peternakan ikan dan menggapai cita-cita hidupnya. Eugenio Derbez, Troy Kotsur, Ferdia Walsh-Peelo, Daniel Durant, dan Marlee Matlin tampil sebagai peran pendukung. Film ini merupakan produksi bersama internasional antara Amerika Serikat dan Prancis dan diproduseri oleh Philippe Rousselet, kru asli dari film La Famille Bélier. CODA difilmkan di Gloucester, Massachusetts, Amerika Serikat.

CODA
Berkas:Coda poster.jpg
Poster resmi
SutradaraSian Heder
Produser
SkenarioSian Heder
Berdasarkan
La Famille Bélier
oleh
Pemeran
Penata musikMarius de Vries
SinematograferPaula Huidobro
PenyuntingGeraud Brisson
Perusahaan
produksi
DistributorApple TV+
Tanggal rilis
  • 28 Januari 2021 (2021-01-28) (Sundance)
  • 13 Agustus 2021 (2021-08-13) (Amerika Serikat)
Durasi111 menit
Negara
  • France
  • United States
Bahasa
Anggaran$10 juta[1]

CODA ditayangkan perdana pada 28 Januari 2021 di Festival Film Sundance 2021. Apple memperoleh hak distribusi CODA dengan nilai $25 juta. Film ini dirilis di bioskop dan melalui layanan daring Apple TV+ pada 13 Agustus 2021. Film ini menerima ulasan positif dari para kritikus dan dinobatkan sebagai satu dari 10 film terbaik tahun 2021 oleh American Film Institute. Dalam ajang Academy Awards ke-94, film ini meraih tiga nominasi dan memenangkan ketiganya, yakni Film Terbaik, Aktor Pendukung Terbaik, dan Skenario Adaptasi Terbaik. CODA menjadi film pertama yang didistribusikan oleh layanan penyiaran daring, film pertama Sundance, dan film pertama yang menampilkan aktor tunarungu sebagai pemeran utama yang memenangkan Academy Award kategori Film Terbaik.[2] Film ini juga dinominasikan dalam kategori Film Terbaik - Drama dan Aktor Pendukung Terbaik (untuk Kotsur) dalam Penghargaan Golden Globe ke-79. CODA menerima tiga nominasi dalam ajang British Academy Film Awards ke-75, dan memenangkan dua di antaranya, termasuk Aktor Pendukung Terbaik untuk Kotsur, menjadikannya sebagai aktor tuli pertama yang memenangkan BAFTA, dan Skenario Adaptasi Terbaik untuk Heder. Pada Screen Actors Guild Awards ke-28, film ini mencetak sejarah ketika Kotsur, Matlin dan Durant menjadi pemeran tuli pertama yang menang, bersama dengan Jones, Derbez dan Walsh-Peelo, untuk kategori Penampilan Luar Biasa oleh Pemeran dalam Film.[3] Pada Penghargaan Producers Guild of America ke-33, film ini juga membawa pulang Penghargaan Producers Guild of America kategori Film Teater Terbaik.[4]

Referensi

  1. ^ "Berlin: International Buyers Up in Arms Over Buy-Back Proposals Post-'Coda' (Exclusive)". The Hollywood Reporter. March 2021. Diakses tanggal November 2, 2021. 
  2. ^ "How 'CODA' made history for the Sundance Film Festival with Best Picture Oscar win". The Salt Lake City Tribune. Diakses tanggal 28 March 2022. 
  3. ^ Sun, Rebecca (January 12, 2022). "'CODA,' 'Squid Game' Make SAG Awards Nominations History". The Hollywood Reporter. Diakses tanggal January 13, 2022. 
  4. ^ Pedersen, Erik; Blyth, Antonia; D'Alessandro, Anthony (March 19, 2022). "Producers Guild Awards: 'CODA' Takes Top Film Prize; 'Encanto' & 'Summer Of Soul' Also Win – Full List". Deadline Hollywood. Diakses tanggal March 20, 2022.