SMK Negeri 5 Selayar
SMK Negeri 5 Selayar merupakan salah satu Sekolah Menengah Kejuruan Negeri yang beralamat di Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo, Benteng, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan, Indonesia.[3] Pada awal berdirinya SMK Negeri 5 Selayar bernama SMK YAPI Selayar didirikan pada tahun 2007 kemudian dialihkan statusnya menjadi SMK Negeri 3 Benteng dengan surat keputusan Bupati No. 18 tahun 2012 pada tanggal 5 Agustus 2012 dan di resmikan pada tanggal 5 November 2012 dan kemudian dengan adanya pengalihan pengelolaan SMA dan SMK Sederajat dari Pemerintah Kabupaten/Kota ke Pemerintah Provinsi berlaku sejak Januari 2017 dan berdasarkan musyawarah kerja kepala sekolah pada tanggal 18 Agustus 2017 ditetapkan nama sekolah SMK Negeri 3 Benteng berganti nama menjadi SMK Negeri 5 Selayar.[4]
SMK Negeri 3 Selayar | |
---|---|
Informasi | |
Didirikan | 2007 [1] |
Nomor Pokok Sekolah Nasional | 40312538[2] |
Kepala Sekolah | PLT- Mursalim, S.Pd |
Rentang kelas | - |
Kurikulum | Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan |
Alamat | |
Lokasi | Jl. Dr. Wahidin Sudirohusodo No. 23, Benteng, Sulawesi Selatan |
Situs web | https://smkn5selayar.sch.id/ |
Moto |
Referensi
- ^ "Data Pokok Pendidikan - SMKN 5 SELAYAR". dapo.kemdikbud.go.id. Diakses tanggal 24 September 2024.
- ^ "Data Pokok Pendidikan - SMKN 5 SELAYAR". dapo.kemdikbud.go.id. Diakses tanggal 24 September 2024.
- ^ "Data Pokok Pendidikan - SMKN 5 SELAYAR". dapo.kemdikbud.go.id. Diakses tanggal 24 September 2022.
- ^ "Tentang - SMKN 5 SELAYAR". smkn5selayar.sch.id. Diakses tanggal 24 September 2022.