Ted Drake

mantan pelatih dan pemain sepak bola Inggris
Revisi sejak 28 November 2022 14.59 oleh InternetArchiveBot (bicara | kontrib) (Rescuing 0 sources and tagging 1 as dead.) #IABot (v2.0.9.2)

Edward Joseph Drake (16 Agustus 1912 – 30 Mei 1995) adalah seorang mantan pelatih dan pemain sepak bola asal Inggris. Sebagai pemain, ia pertama kali bermain untuk Southampton dan lebih terkenal saat bermain untuk Arsenal pada dekade 1930-an, dengan berhasil meraih dua gelar juara liga dan satu gelar juara Piala FA. Selain itu, Drake pernah tampil untuk tim nasional Inggris dengan mencatatkan enam gol dari lima kali penampilan. Ia merupakan pencetak gol terbanyak kelima Arsenal sepanjang masa: dengan 139 gol. Drake adalah pemegang rekor pencetak gol terbanyak dalam satu pertandingan liga tingkat teratas sepak bola Inggris, setelah mencetak ketujuh gol kemenangan kandang 7–1 atas Aston Villa pada Desember 1935.[1][3] Drake yang bermain pada posisi penyerang tengah, digambarkan sebagai "pemain nomor 9 klasik", "yang kuat, bertenaga, berani, dan hampir selalu membabi buta", "yang mencirikan pandangan sepak bola Inggris."[4][5]

Ted Drake
Informasi pribadi
Nama lengkap Edward Joseph Drake
Tanggal lahir 16 Agustus 1912
Tempat lahir Southampton, England
Tanggal meninggal 30 Mei 1995(1995-05-30) (umur 82)[1]
Tempat meninggal Raynes Park, Inggris
Tinggi 178 cm (5 ft 10 in)[2]
Posisi bermain Penyerang tengah
Karier junior
Winchester City
Karier senior*
Tahun Tim Tampil (Gol)
1931–1934 Southampton 71 (47)
1934–1945 Arsenal 167 (124)
Total 238 (171)
Tim nasional
1934–1938 Inggris 5 (6)
Kepelatihan
1946–1947 Hendon
1947–1952 Reading
1952–1961 Chelsea
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik

Setelah pensiun sebagai pemain, Drake menjadi pelatih sepak bola, utamanya terkenal saat menjadi manajer Chelsea pada dekade 1950an hingga awal dekade 1960an. Pada 1955, ia berhasil membawa klub tersebut meraih gelar juara liga untuk pertama kalinya.[6] Pencapaian tersebut menjadikan Drake sebagai orang pertama sebagai pemain dan pelatih yang berhasil meraih gelar juara liga sepak bola tingkat teratas di Inggris. Ia juga seorang pemain kriket, tetapi hanya pernah bermain dengan jumlah penampilan kecil untuk Hampshire.

Prestasi

Pemain

Arsenal[7]

Tim nasional

Inggris[2]

Kepelatihan

Chelsea

Individual

Referensi

  1. ^ a b Ponting, Ivan (31 Mei 1995). "Obituary:Ted Drake" . The Independent (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 6 April 2022. 
  2. ^ a b "Ted Drake profile" (dalam bahasa Inggris). England Football Online. Diakses tanggal 30 September 2017. 
  3. ^ "Football Sensation - Arsenal's Defeat of Aston Villa". paperspast.natlib.govt.nz (dalam bahasa Inggris). Evening Post. 16 Desember 1935. Diakses tanggal 6 April 2022. 
  4. ^ Wilson, Jonathan (2008). Inverting the Pyramid: The History of Football Tactics (dalam bahasa Inggris). Orion. hlm. 88. ISBN 978-0752889955. 
  5. ^ "Goalscorers". Arsenal.com (dalam bahasa Inggris). 
  6. ^ a b "Ted Drake". chelseafc.com (dalam bahasa Inggris). Chelsea FC. 22 Januari 2018. Diakses tanggal 6 April 2022. 
  7. ^ "Ted Drake". arsenal.com (dalam bahasa Inggris). Arsenal FC. 
  8. ^ "1955/56 Charity Shield". footballsite.co.uk. Diakses tanggal 5 April 2020. 
  9. ^ "English League Leading Goalscorers" (dalam bahasa Inggris). RSSSF. Diakses tanggal 31 Oktober  2010 (2010-10-31). 

Pranala luar