Redvers Henry Buller

Revisi sejak 19 Desember 2022 17.06 oleh Arya-Bot (bicara | kontrib) (clean up)

Redvers Henry Buller (7 Desember 1839 – 2 Juni 1908) adalah seorang perwira Angkatan Darat Britania Raya. Ia menjadi salah satu penerima penghargaan Salib Victoria atas keberaniannya dalam mendukung pasukan Persemakmuran Bangsa-Bangsa. selama Perang Boer Kedua. Buller menjabat sebagai Panglima Tertinggi Pasukan Inggris di Afrika Selatan selama bulan-bulan awal dari perang tersebut. Setelah itu, ia menjadi memimpin pasukan di Natal sampai dan pada November 1900, ia kembali ke Inggris.

Asal usul

 
Lambang pasukan Buller. Isi lambangnya meliputi empat ekor elang dengan perisai berlatar hitam dan putih.[1]
 
"Downes, kedudukan James Buller Esq". Lukisan ini tertanggal 1797 dan dibuat menggunakan cat air oleh John Swete.

Redvers Buller lahir di perkebunan keluarga Downes pada tanggal 7 Desember 1839. Tempat kelahirannya dekat Crediton di Devon. Wilayah ini diwarisi oleh kakek buyutnya yang bernama James Buller (1740-1772) dan neneknya yang bernama Elizabeth Gould (1717-1765). Neneknya merupakan seorang anggota parlemen. Sedangkan ayah Buller bernama James Wentworth Buller (1798–1865). Kedudukannya di dalam keluarga ialah sebagai putra kedua dari ayahnya. Sedangkan ibunya bernama Charlotte Juliana Jane Howard-Molyneux-Howard (wafat 1855). Ibunya merupakan putri ketiga dari Henry Thomas Howard-Molyneux-Howard. Kakek dari ibunya merupakan Wakil Earl Marshal dan adik laki-laki dari Bernard Howard yang menjabat sebagai Adipati Norfolk ke-12.[1]

Keluarga Bullers termasuk salah satu keluarga Kernowyon yang menguasai wilayah Morval di Cornwall sampai pemindahan mereka ke Downes. Pewarisan perkebunan keluarga termasuk Downes, diadakan pada tahun 1874 oleh Redvers Buller. Ia memperoleh warisan ini dari kakak laki-lakinya yang belum menikah, yaitu James Howard Buller (1835–1874) [2] Luas lahan perkebunan ini terbagi menjadi 1.191 hektare (2.942 ekar) di Devon dan 880 hektare (2.174 ekar) di Cornwall. Pendapatan perkebunan ini pada tahun 1876 mencapai £ 14.137 dalam setahun.[3]

Karier awal

Setelah menyelesaikan pendidikan di Eton, pada Mei 1858 Buller menjadi anggota di King's Royal Rifle Corps pada angkatan ke-60 pada.[4] Tugas pertamanya pada Perang Candu Kedua dan dipromosikan menjadi kapten pada tahun tahun 1870. Ia kemudian ditugaskan dalam Ekspedisi Sungai Merah di Kanada. Pada tahun 1873 hingga 1874, dia menjadi perwira intelijen dengan kemimpinan oleh Garnet Wolseley. Ia bertugas selama kampanye Ashanti. Pada masa ini, Buller mengalami luka ringan selama Pertempuran Ordabai. Setelah itu, ia dipromosikan menjadi mayor dan ditunjuk sebagai Pendamping Ordo Pemandian .

Perang Zulu dan Salib Victoria

Pada tahun 1878, Buller ditugaskan untuk ikut sert dalam Perang Tanjung Perbatasan ke-9 di Afrika Selatan. Kemudian pada tahun 1879, Buller ditugaskan dalam Perang Britania-Zulu. Dalam Perang Zulu, ia memerintahkan infanteri berkuda dari kolom Inggris utara dengan menempatkan Evelyn Wood sebagai pemimpinnya. Buller ikut bertempur pada awal Pertempuran Hlobane yang berakhir dengan kekalahan bagi Inggris. Perannya dalam pertempuran ini membuatnya dianugerahi Salib Victoria. Pada hari berikutnya, ia bertempur dalam Pertempuran Kambula yang memberikan kemenangan bagi Inggris. Setelah serangan Zulu terhadap Inggris dikalahkan, Buller memimpin pengejaran yang kejam atas pasukan berkuda Zulu yang melarikan diri. Pada bulan Juni 1879, ia mengakhiri perang ini dengan kemenangan Inggris setelah memimpin pasukan berkuda di Pertempuran Ulundi.

 
Aksi Salib Victoria Buller. Lukisan ini dilukis oleh Montagu Love pada tahun 1905.

Referensi

  1. ^ a b Pirie-Gordon 1937, hlm. 279.
  2. ^ Pirie-Gordon 1937, hlm. 278.
  3. ^ Bateman 1883, hlm. 66.
  4. ^ You must specify issue= when using {{London Gazette}}.