Parakansalak, Sukabumi

kecamatan di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat
Revisi sejak 22 Desember 2022 21.14 oleh Arya-Bot (bicara | kontrib) (→‎Pranala luar: clean up)

Kecamatan Parakansalak adalah sebuah kecamatan di kabupaten Sukabumi. Kecamatan ini memiliki daerah wisata yang cukup terkenal, yaitu Situ Sukarame yang merupakan salah satu peninggalan bersejarah masa Hindia Belanda.

Parakansalak
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Barat
KabupatenSukabumi
Pemerintahan
 • CamatH. Royani, Msi.
Populasi
 • Total39,216 jiwa jiwa
Kode Kemendagri32.02.15 Edit nilai pada Wikidata
Kode BPS3202250 Edit nilai pada Wikidata
Luas6.426,68 Ha
Desa/kelurahan6

Batas

Kecamatan Parakan Salak memiliki batas-batas wilayah sebagai berikut:

Utara Gunung Salak, Kabupaten Bogor
Timur Kecamatan Cidahu, Kecamatan Bojonggenteng
Selatan Kecamatan Bojonggenteng, Kecamatan Parungkuda
Barat Kecamatan Bojonggenteng, Kecamatan Kalapanunggal

Geografis

Kecamatan parakansalak setelah adanya perpindahan pusat pemerintahan dan ibu kota kabupaten Sukabumi ke Kota Palabuhanratu, maka letak wilayah pemerintahan kecamatan Parakansalak berada di sebelah utara pusat pemerintahan / Ibu kota kabupaten Sukabumi, dengan luas wilayah sebagai berikut:

  • Luas wilayah: 5.669,68 Ha
  • Tanah sawah: 757,60 Ha
  • Jumlah seluruh: 6.426,68 Ha

Sehubungan aspek geografis ini, secara umum kondisi tanah yang berada di wilayah kerja pemerintah kecamatan Parakansalak, keadaannya miring dan berbukit dengan ketinggian dari permukaan air laut kurang lebih 700 m sampai dengan 900 m, dengan suhu udara minimal 18 derajat celcius dan maksial 28 derajat celcius dengan curah hujan rata-rata cukup tinggi.

Demografis

Keadaan penduduk yang berdomisili tetap dalam wilayah kerja pemerintah kecamatan Parakansalak keadaannya menyebar di enam desa yang rata-rata jumlahnya seimbang, rinciannya sebagai berikut:

  • Desa Parakansalak: 7.488 jiwa
  • Desa Lebaksari: 6.134 jiwa
  • Desa Sukakersa: 6.666 jiwa
  • Desa Sukatani: 5.909 jiwa
  • Desa Bojongasih: 6.106 jiwa
  • Desa Bojonglongok: 6.913 jiwa

Galeri

Pranala luar