Pusat Keuangan Tentara Nasional Indonesia
Pusat Keuangan Tentara Nasional Indonesia (Puskeu TNI) adalah satuan pelaksana di lingkungan Tentara Nasional Indonesia (TNI). Puskeu TNI bertugas membantu Panglima TNI dalam menyelenggarakan pengelolaan keuangan negara di Lingkungan Mabes TNI, Puskeu TNI menjadi Institusi pengelola keuangan yang profesional dan mengutamakan akuntabilitas guna mendukung keberhasilan pelaksanaan tugas TNI.[1] dengan melaksanakan fungsi sebagai berikut:
- Menyelenggarakan pengelolaan program dan penggunaan sumber daya keuangan dalam rangka mendukung tugas unit kerja di lingkungan TNI dan satuan yang melaksanakan tugas operasi.
- Menyelenggarakan dukungan anggaran dan pembiayaan serta mengatur dan melaksanakan penyaluran dana sesuai dengan rencana pembiayaan.
- Menyelenggarakan pembukuan keuangan dan menyusun Laporan Keuangan (LK) di Lingkungan UO Mabes TNI.
- Melaksanakan pengendalian keuangan agar sasaran dapat tercapai dan tertib administrasi keuangan dapat terpelihara.
Pusat Keuangan Tentara Nasional Indonesia | |
---|---|
Negara | Indonesia |
Cabang | Tentara Nasional Indonesia |
Tipe unit | Badan Pelaksana Pusat TNI |
Bagian dari | Tentara Nasional Indonesia |
Julukan | Pusku TNI |
Situs web | www.tni.mil.id |
Tokoh | |
Kapusku TNI | Marsda TNI Danang Hadiwibowo, S.E., M.M. |
Wakapusku TNI | Brigjen TNI Sasongko Hardono, S.Sos., M.M. |
Sejarah
Pusat Keuangan Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (Pusku ABRI) diresmikan pada tanggal 20 Maret 1985 oleh Asisten Perencanaan Umum Pangab, Laksda FM Parapat PhD. Markas Pusku ABRI terletak di Jl. Gondangdia, Jakarta. Kepala Pusku ABRI pertama, Kolonel CKU Rachmansyah, dilantik di hari yang sama dengan peresmian Pusku ABRI.[2]
Komandan
- Brigadir Jenderal TNI Rachmansyah (20 Maret 1985-?)[2]
- Brigadir Jenderal TNI Sudibyo, S.E. (-2008)
- Brigadir Jenderal TNI Amiruddin Sjamaun, S.Ip. (2008-2011)
- Laksamana Pertama TNI Dr. Suwarno K, M.B.A. (2011-2012)
- Laksamana Pertama TNI Tri Prasodjo (2012-2014)
- Brigadir Jenderal TNI Yus Adi Kamrullah, S.E., M. Si. (2014-2016)
- Brigadir Jenderal TNI Abdul Rasyid, S.E., M.M. (2016-2018)
- Brigadir Jenderal TNI Imam Baidhowi, M.M. (2018-2020)
- Marsekal Pertama TNI Gladly Mailoa, S.E. (2020-2020)
- Marsekal Pertama TNI Danang Hadiwibowo, S.E., M.M. (2020-2021)[3]
Validasi Organisasi ⭐⭐
- Marsekal Muda TNI Danang Hadiwibowo, S.E., M.M. (2021-Sekarang)
Referensi
- ^ "PROFIL PUSKU TNI"
- ^ a b "Pusku ABRI diresmikan" . Kompas. 23 Maret 1985. hlm. 3. Diakses tanggal 18 Desember 2021.
- ^ "Panglima TNI Pimpin Penyerahan Jabatan Kabais TNI dan Sertijab Kapusku TNI"