Berkeley, California
Berkeley adalah sebuah kota di pantai timur Teluk San Francisco di California Utara, Amerika Serikat. Kota-kota tetangganya di selatannya adalah Oakland, California dan Emeryville, California. Di utara terletak kota Albany dan Kensington. Di perbatasan sebelah timur terdapat batas kabupaten yang mengikuti garis pegunungan Bukit Berkeley. Berkeley terletak di Kabupaten Alameda.
Berkeley adalah lokasi Universitas California, Berkeley, kampus flagship dari Universitas California, dan Laboratorium Nasional Lawrence Berkeley, Lawrence Hall of Science, Laboratorium Sains Angkasa Luar, dan Institut Riset Sains Matematikal, yang semuanya terletak di kawasan kampus. Berdampingan dengan kampus Universitas ini terletak Graduate Theological Union.
Sejarah
Lokasi Kota Berkeley sekarang dulunya adalah wilayah kelompok Chochen/Huichin dari suku bangsa Indian Ohlone ketika bangsa-bangsa Eropa pertama tiba. Sisa-sisa keberadaan mereka di wilayah ini, termasuk lubang-lubang di berbagai formasi batu karang yang dahulu digunakan untuk menggiling biji oak dari pohon-pohon asli daerah ini, dan gundukan kerang yang kini hampir diratakan dan tertutupi di sepanjang pantai Teluk San Francisco di muara Strawberry Creek. Artefak-artefak lainnya ditemukan pada tahun 1950-an di daerah pusat kota ketika sebuah bangunan komersial sedang diperbaiki, dekat aliran Strawberry Creek yang sama.
Nenek moyang bangsa Eropa pertama (kebanyakan sesungguhnya berdarah campuran dan dilahirkan di Amerika) tiba bersamaan dengan Ekspedisi De Anza pada 1776, yang kini ditandai oleh petunjuk pada U.S. Interstate 80 yang merentang sepanjang garis pantai Teluk San Francisco di Berkeley. Hasil Ekspedisi De Anza adalah didirikannya Spanish Presidio Spanyol di pintu masuk Teluk San Francisco ("Golden Gate") yang terletak di sebelah barat Berkeley. Di antara tentara-tentara yang bertugas di Presidio adalah Luís Peralta. Karena pelayananannya kepada Raja Spanyol, ia dianugrahi sebidang tanah yang luas di pantai timur Teluk San Francisco ("contra costa") untuk dijadikan ranch, termasuk bagian yang kini menjadi Kota Berkeley.
Luis Peralta menamai tanahnya "Rancho San Antonio". Kegiatan utama ranch ini adalah memelihara ternak untuk diambil daging dan kulitnya. Selain itu juga berburu dan bertani. Pada akhirnya, Peralta menyerahkan bagian-bagian dari ranchnya kepada keempat anak laki-lakinya. Sebagian besar dari bagian yang kini menjadi Berkeley adalah milik Domingo, anaknya. Sisanya adalah kepunyaan anaknya yang lain, Vicente. Tidak ada artefak yang tersisa dari ranch kepunyaan Domingo ataupun Vicente, meskipun nama mereka dilestarikan dalam bentuk nama sejumlah jalan di Berkeley (Vicente, Domingo, dan Peralta). Namun demikian, surat kepemilikan sah atas tanah di Kota Berkeley tetap didasarkan pada wakaf tanah Peralta yang asli.
Rancho keluarga Peralta, San Antonio, berlanjut setelah Alta California beralih dari kekuasaan Spanyol kepada Meksiko sebagai akibat dari Perang Kemerdekaan Meksiko. Namun, kedatangan kekuasaan Amerika Serikat sebagai akibat Perang Meksiko, dan khususnya, Demam Emas, menyebabkan tanah milik keluarga Peralta dengan cepat digerogoti oleh para pendatang dan berkurang karena berbagai tuntutan hukum yang tidak jelas. Tanah Domingo dan Vicente dengan segera dikurangi dengan kehadiran sejumlah reservasi dekat rumah ranch mereka masing-masing. Sisa tanahnya disurvai dan dibagi-bagi kepada berbagai orang Amerika yang menuntutnya.
Secara politik, daerah yang menjadi Berkeley pada mulanya merupakan bagian dari Kabupaten Contra Costa yang sangat luas, namun tak lama kemudian Kabupaten Alameda dibentuk dengan membagi Kabupaten Contra Costa.
Wilayah di mana kelak berdiri Berkeley pada masa ini kebanyakan adalah campuran dari tanah terbuka, tanah pertanian dan ranch, dengan sebuah pelabuhan nelayan yang kecil namun sibuk di Teluk. Namanya belum menjadi "Berkeley", melainkan cuma bagian utara dari "Kota Oakland" yang merupakan sub-bagian dari Kabupaten Alameda.
Pranala luar
- Official Government Website
- City Of Berkeley, California
- Berkeley Public Library
- Berkeley Landmarks
- California State Assembly District 14
- Berkeley Daily Planet Website
- Berkeley Restaurants
- People's Park
- Homeless Youth Shelter
- Berkeley Firefighters Association
- Photos of Berkeley
- Berkeley Wiki, a local community wiki / visitor's guide
- Peta dan foto udara
- Peta jalan dari Google Maps, atau Yahoo! Maps, atau Windows Live Local
- Citra satelit dari Google Maps, Windows Live Local, WikiMapia
- Peta topografis dari TopoZone
- Gambar udara atau peta topografis dari TerraServer-USA