Kembang kanthil
Kembang Kanthil ( Kanti Laku tansah Kumantil )
Sebuah project aktivasi seni budaya dan tradisi di desa yang di prakarsai oleh lesbumi kudus pada, jum'at 13 mei 2019.
kegiatan yang berlangsung dengan konsep dialog interaktif diiringi lantunan musik etnik yang dikemas modern membawakan syi'iran tentang Sholawat Nabi dan pujian akan Allah. Kegiatan yang berlangsung setiap bulan sekali ini dimaksudkan dapat membuat semangat baru para aktivis desa dalam mengembangkan seni budaya dan tradisi lokalnya.
Berangkat dari keprihatinan kita, tentang pengetahuan Generasi Muda akan cerita dan laku para leluhurnya, membuat kami Lesbumi Kudus mengemas sebuah acara rutinan " kembang Kanthil " ini. Dengan menghadirkan para tokoh Adat sebagai bentuk penyambungan generasi agar segala laku yang baik dalam menjaga kampung / desanya bisa diteruskan oleh generasi mudanya. Selain itu acara ini juga menyuguhkan pementasan seni budaya lokal (desa) yang kami tempati, sebagai bentuk dari panggung Apresiasi kesenian Masyarakat Desa.
Kegiatan ini termasuk bagian dari lesbumi tv sebagai media partner dalam publikasinya.