Memori akses acak

jenis penyimpanan data komputer

Memori akses acak (bahasa Inggris: Random access memory, RAM) adalah sebuah tipe penyimpanan komputer yang isinya dapat diakses dalam waktu yang tetap tidak memperdulikan letak data tersebut dalam memori. Ini berlawanan dengan alat memori urut, seperti tape magnetik, disk dan drum, di mana gerakan mekanikal dari media penyimpanan memaksa komputer untuk mengakses data secara berurutan.

Pertama kali dikenal pada tahun 60'an. Hanya saja saat itu memori semikonduktor belumlah populer karena harganya yang sangat mahal. Saat itu lebih lazim untuk menggunakan memori utama magnetic.

Perusahaan semikonduktor seperti Intel memulai debutnya dengan memproduksi RAM , lebih tepatnya jenis DRAM.

Biasanya RAM dapat ditulis dan dibaca, berlawanan dengan memori-baca-saja (read-only-memory, ROM), RAM biasanya digunakan untuk penyimpanan primer (memori utama) dalam komputer untuk digunakan dan mengubah informasi secara aktif, meskipun beberapa alat menggunakan beberapa jenis RAM untuk menyediakan penyimpanan sekunder jangka-panjang.

Tetapi ada juga yang berpendapat bahwa ROM merupakan jenis lain dari RAM, karena sifatnya yang sebenarnya juga Random Access seperti halnya SRAM ataupun DRAM. Hanya saja memang proses penulisan pada ROM membutuhkan proses khusus yang tidak semudah dan fleksibel seperti halnya pada SRAM atau DRAM. Selain itu beberapa bagian dari space addres RAM ( memori utama ) dari sebuah sistem yang dipetakan kedalam satu atau dua chip ROM.


Beberapa jenis RAM. Dari atas ke bawah: DIP, SIPP, SIMM 30 pin, SIMM 72 pin, DIMM, DDR DIMM.

RAM adalah memori yang sangat dinamis. Penyimpanan dan pembacaan data di dalamnya sangat sering terjadi dan sangat sulit diprediksikan kapan hal itu terjadi. RAM adalah memori kerja. Penyimpanan dan pembacaan dan data dilakukan pada waktu komputer sedang menjalankan program. Kesalahan akibat kelemahan penyimpan datanya tidak dapat ditolerir. Karena akan mengakibatkan kesalahan pada sistem komputer secara keseluruhan.

Agar tidak terjadi kesalahan penyimpanan data, penurunan level tegangan kapasitor secara cepat harus dicegah. Cara yang pertama adalah dengan memperbesar kapasitansi. Semakin besar kapasitansi, semakin lambat penurunan level tegangannya, cara ini memiliki banyak kerugian. Pengisian muatannya juga semakin melambat. Demikian juga yang terjadi jika data yang akan diisikan adalah data 0, sementara yang tersimpan pada saat itu adalah data 1. Memperbesar kapasitansi mengakibatkan respon memori menjadi lambat.Memperbesar kapasitansi juga akan membutuhkan banyak luasan. Akibatnya, kapasitas memori tidak bisa besar untuk satu chip IC.

Lebih menguntungkan memilih kapasitansi kecil. Pengisian dan pengosongan muatan bisa dilakukan dengan cepat. Untuk mencegah penurunan level tegangan yang cepat, diterapkan mekanisme refresh. Secara periodik, sebelum level tegangannya jatuh ke level yang tidak valid, kapasitor diberi muatan kembali. Kapasitansi kecil juga tidak terlalu memakan luasan tempat di chip IC

Kata Kunci : Memori kapasitor, RAM.

untuk meningkatkan performa komputer atau PC anda bisa di lakukan dengan memperbesar kapasitas kapasitas RAM komputer anda. Namun menambah RAM tidaklah murah alias mahal, 1 GB RAM harganya kurang lebih 250ribuan. jika anda menggunakan windows vista anda bisa menggunakan flashdisk atau memory card sebagai memori RAM tambahan pada PC anda dengan aplikasi vista yang bernama ReadyBoost. bagaimana dengan windows XP? windows XP juga bisa di gunakan untuk menambah kapasitas RAM anda tanpa menggunakan keping RAM melainkan menggunakan FD atau MC. hal tersebut dapat dilakukan dengan menggunakan eBoostr untuk meningkatkan kapasitas RAM anda. eBoostr sendiri dapat bekerja pada 4 perangkat sekaligus dan up to 4GB perperangkat.

Oleh: I Gede Ambara Wijaya. Kumpulan tentang memory RAM.

Tipe tidak umum RAM


Produsen peringkat atas RAM

Pranala luar