Vena femoralis

pembuluh darah besar di kaki
Revisi sejak 12 Januari 2023 10.29 oleh Arya-Bot (bicara | kontrib) (top: clean up, added underlinked tag)

Vena femoralis adalah pembuluh darah balik yang terletak di paha bagian atas dan rongga panggul. Vena femoralis berjalan Bersama arteri femoralis. Vena femoralis merupakan salah satu vena besar di dalam sistem peredaran darah manusia. Vena femoralis menerima darah dari beberapa cabang se[erti vena poplitea, vena femoralis profundal, dan vena saphena magna.[1][2][3]

Peran vena femoralis secara klinis sangat penting. Vena ini merupakan akses untuk berbagai prosedur medis seperti pada prosedur kateterisasi atau sebagai tempat untuk kateter lumen ganda yang digunakan pasien cuci darah yang akan dihubungkan dengan mesin hemodialisa.[4][5]

Referensi

  1. ^ "Femoral vein". www.anatomynext.com. Diakses tanggal 2020-03-09. [pranala nonaktif permanen]
  2. ^ "Femoral Vein Anatomy, Location & Function | Body Maps". Healthline (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-03-09. 
  3. ^ "Definition of Femoral vein". MedicineNet (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-03-09. 
  4. ^ Oh, Geon. "Femoral vein | Radiology Reference Article | Radiopaedia.org". Radiopaedia (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-03-09. 
  5. ^ "1. Akses Vaskular Yang Aman Untuk HD - Dr Dedi a Zaelani | Hemodialysis | Catheter". Scribd. Diakses tanggal 2020-03-09.