Dimas Djayadiningrat

sutradara asal Indonesia
Revisi sejak 16 Februari 2023 03.05 oleh Balaikirti (bicara | kontrib)

Dimas Djayadiningrat (lahir 24 Agustus 1973) adalah seorang sutradara video klip dan film asal Indonesia. Dia pernah menjadi salah satu dari 4 orang juri di Indonesian Idol Musim Pertama sampai dengan Indonesian Idol Musim Ketiga. Dia kembali diundang sebagai juri tamu dalam Indonesian Idol Musim Ketujuh.

Dimas Djayadiningrat
Berkas:Dimas djayadiningrat 2.jpg
LahirDimas Djayadiningrat
24 Agustus 1973 (umur 50)
Indonesia
PekerjaanSutradara
Tahun aktif1993–sekarang
Suami/istri
(m. 2012; c. 2014)

(m. 2020)
Anak2
IMDB: nm1346024 Edit nilai pada Wikidata

Pada bulan Desember 2020, Dimas menikah dengan Faradina Mufti, seorang model dan pemain peran, finalis GADIS Sampul 2007. Ayah Dimas, R.M. Husein Hidayat Djayadiningrat, adalah anak bungsu dari Prof. Dr. Hussein Jayadiningrat, orang Indonesia pertama yang meraih gelar doktor.

Tusuk Jelangkung, salah satu film yang disutradarainya, dibintangi oleh Marcella Zalianty, Iqbal Rizantha, Dinna Olivia dan Samuel Rizal.

Filmografi

Tahun Judul Dikreditkan sebagai Keterangan
Cerita Produser Sutradara
2003 Tusuk Jelangkung Ya Tidak Ya Juga sebagai sinematografer dan penyunting
2004 Bangsal 13 Tidak Ya Tidak
30 Hari Mencari Cinta Tidak Eksekutif Tidak
Cinta Silver Tidak Ya Tidak
2005 Catatan Akhir Sekolah Tidak Ya Tidak
Alexandria Tidak Ya Tidak
2007 Quickie Express Ya Tidak Ya juga sebagai Desain Produksi
2021 Kado Istimewa Tidak Ya Tidak Film Pendek Museum Kepresidenan RI Balai Kirti

Artikel

  • Dimas Djayadiningrat-Shanty: Pacar Baru Wajah Lama (Tabloid Wanita Indonesia, 6-12 Desember 1999)

Pranala luar