Fedi Nuril
Fedrian Nuril atau yang lebih dikenal dengan Fedi Nuril (lahir 1 Juli 1982) adalah seorang aktor, model, gitaris dan musikus Indonesia. Ia merupakan salah satu anggota grup musik rock Indonesia, Garasi.
Fedi Nuril | |
---|---|
Lahir | Fedrian Nuril 1 Juli 1982 Jakarta, Indonesia |
Nama lain | Fedi Nuril |
Almamater | Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia (Diploma) |
Pekerjaan | |
Tahun aktif | 2001 - sekarang |
Suami/istri | Calysta Vanny Widyasasti
(m. 2016) |
Anak | 2 |
Karier musik | |
Genre | |
Instrumen | |
Label | |
Artis terkait | |
Biografi
Fedi Nuril merupakan anak bungsu dari tiga bersaudara pasangan Nuril Rachman dan Tuty Nuril. Kedua orang tuanya merupakan perantau Minang.[1] Sang ayah adalah seorang tentara berpangkat Mayor.[2]
Fedi mengawali kariernya dari dunia model. Selain menjadi model di catwalk, Fedi juga sering tampil sebagai cover majalah atau bintang iklan. Lulusan D3 Akuntansi Universitas Indonesia ini kemudian mendapat tawaran dari Rudy Soedjarwo untuk membintangi film Mengejar Matahari (2004).
Fedi menikah pada Januari 2016 dengan Vanny Widyasasti setelah melalui proses taaruf sejak April 2014.[3]
Filmografi
Film
- Keterangan
- TBA : To be announced
Sinetron
Tahun | Judul | Peran | Produksi |
---|---|---|---|
2004 | Jelangkung | Ferdi | SinemArt |
Video Klip
Romeo - Kenanglah
Diskografi
Bersama Garasi
- OST Garasi (2006)
- Garasi II (2008)
- Kembali (2011)
Penghargaan dan nominasi
Tahun | Penghargaan | Kategori | Karya yang dinominasikan | Hasil |
---|---|---|---|---|
2008 | Festival Film Bandung | Pemeran Utama Pria Terpuji Film Bioskop | Ayat-Ayat Cinta | Menang |
2016 | Indonesian Box Office Movie Awards | Pemeran Utama Pria Terbaik | Surga yang Tak Dirindukan | Menang |
Indonesian Choice Awards | Actor of the Year | Nominasi |
Pranala luar
- Fedi Nuril di IMDb (dalam bahasa Inggris)
- (Indonesia) Profil di KapanLagi.com
- Fedi Nuril di Instagram
Referensi
- ^ "Jadi 'Tentara', Fedi Nuril Merasa Dekat dengan Almarhum Ayah". suara.com. 2015-05-21. Diakses tanggal 2023-01-22.
- ^ Soewito, Irna Hanny Nastoeti Hadi (1993). Chairul Saleh, tokoh kontroversial. Tim Penulis.
- ^ "Kisah Cinta Ta`aruf Fedi Nuril dan Vanny". dream.co.id. 17 Januari 2017. Diakses tanggal 22 Januari 2017.