Diammu Gunung Berapi

Diammu Gunung Berapi merupakan album studio ketiga ggrup Exist dan dirilis pada tahun 1995. Album ini juga merupakan album pertama Exist yang bernaung di bawah perusahaan rekaman BMG Music, setahun setelah meninggalkan Jojo's Production. Exist juga memperkenalkan vokalis baru yang berasal dari Kedah iaitu Ezad yang berusia 16 tahun pada ketika itu untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan oleh Mamat. Album ini telah terjual melebihi 25,000 unit di Malaysia.

Diammu Gunung Berapi
Album studio karya Exist
Dirilis1995
GenrePop rock
Durasi60:11
Label BMG Music
ProduserAlong, Ajai, Musa, Ujang
Kronologi Exist
Anugerah
(1993)String Module Error: Match not found1993
Diammu Gunung Berapi
(1995)
Jangan Gentar (1997)String Module Error: Match not foundString Module Error: Match not found

Pada waktu yang sama, Exist telah melebarkan sayapnya ke Indonesia dan mendapat sambutan yang sangat mengembirakan di sana. Album ini menjadi album repackage pertama Exist berjudul Mencari Alasan yang diedarkan pada 3 Mei 1997 dan telah terjual lebih dari 500.000 unit di Indonesia.

Trivia

  • Album Diammu Gunung Berapi menunjukkan kesabaran 4 anggota Exist yaitu Along, Ajai, Ujang dan Musa dalam mencari vokalis baru untuk menggantikan Mamat. Penantian mereka berakhir ketika mereka bertemu dengan Ezad dalam serangkaian audisi yang dilakukan oleh mereka, yang kemudian menjadi vokalis baru Exist.
  • Rahmad Mega adalah orang yang merekomendasikan Exist untuk menguji bakat Ezad (yang saat itu dikenal sebagai Izad) setelah menjadi juri undangan dalam kompetisi realitas Bintang RTM tingkat negara bagian Kedah pada tahun 1994.
  • Awalnya Ezad adalah penggemar berat Exist dan juga membeli album-album Exist, namun tidak menyangka dirinya dipilih Exist sebagai vokalis baru mereka.
  • Di album ini, ada beberapa lagu yang direkam ulang oleh mereka menggunakan suara Ezad dan harus mengganti nama komposer dan penulis lirik dengan nama samaran mereka. Ini untuk mencegah mereka terlibat masalah hak cipta dengan perusahaan rekaman sebelumnya, Jojo's Productions.
  • Kehadiran Ezad membawa cahaya baru bagi Exist saat album ketiga mereka pun meletup atau meledak seiring judul album tersebut juga mencatatkan penjualan mencapai ratusan ribu unit di Malaysia.
  • Lagu Masih Terserlah Ayumu memiliki kode progresi yang sangat mirip dengan lagu Creep yang dinyanyikan oleh band grunge barat Stone Temple Pilots.

Pranala luar