Parisada Hindu Dharma Indonesia

organisasi keagamaan Hindu di Indonesia
Revisi sejak 22 Mei 2023 04.05 oleh Ariandi Lie (bicara | kontrib) (Menghapus spam pranala)

Parisada Hindu Dharma Indonesia (disingkat PHDI) adalah majelis organisasi umat Hindu Indonesia yang mengurusi kepentingan keagamaan maupun sosial.

Parisada Hindu Indonesia
Tanggal pendirian1959
TipeOrganisasi
TujuanKeagamaan Hindu
Kantor pusatJakarta Barat, DKI Jakarta, Indonesia
Wilayah layanan
Indonesia
Situs webhttps://parisada.or.id/

PHDI yang awalnya bernama Parisada Hindu Dharma Bali ini didirikan di pada tahun 1959 untuk memperjuangkan agar agama Hindu menjadi agama yang diakui di Indonesia. Di awal terbentuknya, Parisada Hindu Dharma Bali memiliki anggota sebanyak 33 orang, terdiri atas 11 orang sulinggih diketuai oleh Ida Pedanda Gde Wayan Sidemen dan 22 orang walaka diketuai oleh I Gusti Bagus Oka.[1] Pada tahun 1964, nama organisasi ini diubah menjadi Parisada Hindu Dharma Indonesia, yang mencerminkan upaya-upaya selanjutnya untuk mendefinisikan Hindu tidak hanya sebagai kepentingan Bali tetapi juga nasional.[2] Pengurus Pusat PHDI berkedudukan di Jakarta.

Referensi

  1. ^ Nala, Dr. I . Gusti Ngurah; Wiratmadja. Murddha Agama Hindu. PT. Upada Sastra. hlm. 34. 
  2. ^ Ramstedt, M. (2004). "Hinduism in Modern Indonesia". RoutledgeCurzon. Diakses tanggal 14 Desember 2013.