Album
Album atau album rekaman adalah suatu koleksi audio atau musik yang didistribusikan untuk publik. Distribusi paling umum adalah melalui perniagaan, walaupun sering juga didistribusikan secara langsung pada suatu konser atau melalui situs web. Secara umum, suatu rangkaian lagu dianggap sebagai suatu album jika memiliki susunan daftar lagu yang konsisten, kadang dengan sedikit perbedaan atau lagu tambahan pada beberapa bagian, atau jika album tersebut dirilis ulang pada waktu yang berbeda.
Lagu pada suatu album dapat memiliki subjek, suasana, atau suara yang senada, atau bahkan dirancang untuk mengekspresikan suatu pesan atau menuturkan suatu cerita (contohnya pada suatu album konsep), atau dapat juga hanya menggambarkan suatu pengelompokan rekaman yang dibuat pada suatu masa atau tempat, atau rekaman-rekaman yang hak komersialnya diatur oleh suatu label rekaman tertentu.
Suatu album dapat dirilis dengan suatu bentuk tunggal, seperti cakram kompak, atau berbagai format media, mulai dari format fisik seperti CD, audio DVD, kaset, hingga format digital seperti MP3, AAC, atau didistribusikan secara online, seperti audio mengalir (streaming audio).
Remix merupakan aliran musik yang sebagian besar isinya merupakan lagu-lagu yang sudah di mixing ulang dengan beberapa perubahan pada audio instrumen . lagu remix sendiri berbeda dengan musik original, yang mana lagu ini berasal dari sumber lagu yang sudah ada sebelumnya. banyak masyarakat indonesia menggemari aliran musik ini, semenjak munculnya berbagai aplikasi di media sosial,banyak orang mengapresiasikan diri demi membuat konten yang bertajuk humoris, kerohanian, politik dan lain lain. hadirnya musik remix ini banyak artis artis remix ikut berpatisipasi didalamnya seperti Dj Opus, Nofin Asia, Sahrul Projectt, Dj Nandalia, Dj Topeng yang memberikan karya terbaik, walaupun tidak sesempurna musik original tapi sudah cukup untuk menghibur.
Berdasarkan panjang atau jumlah lagunya, album terbagi menjadi album panjang (LP) dan album pendek (EP). Album yang utuh (album panjang) umumnya memuat minimal 8 lagu, sedangkan album pendek mininal memuat 4 lagu.