Eny Sagita

penyanyi Indonesia
Revisi sejak 19 Juni 2023 07.35 oleh Ariandi Lie (bicara | kontrib) (Membatalkan 1 suntingan oleh 114.142.171.39 (bicara) ke revisi terakhir oleh Fadly kurniadi(Tw))

Eni Setyaningsih (Aksara Jawa : ꦌꦤꦶꦱꦼꦠꦾꦤꦶꦔ꧀ꦱꦶꦃ), (lahir 14 Desember 1984) yang lebih dikenal dengan nama panggung Eny Sagita[1][2][3] adalah seorang penyanyi-penulis lagu dangdut dan produser rekaman berkebangsaan Indonesia. Namanya mulai populer berkat jargon Assololley[4][5] dan lagunya yang bertajuk "Ngamen 5".

Eny Sagita
ꦌꦤꦶꦱꦒꦶꦠ
LahirEni Setyaningsih
14 Desember 1984 (umur 39)
Nganjuk, Indonesia
KebangsaanIndonesia
Nama lainEny Sagita
Pekerjaan
Kota asalNganjuk
GelarRatu Djandhut Indonesia
Suami/istriKakung Lintang
AnakNony Sagita
Karier musik
Genre
InstrumenVokal
Tahun aktif1996–sekarang
Label
  • Aini Record (2009–2013, 2021)
  • Aglies Jaya Record (2014)
  • Eny's Production (2014–sekarang)
  • Mahar Records (2018)
  • Nagaswara (2020)
  • Wahanamusik (2021)
  • Racita Record (2021)
Anggota
  • Sagita
  • New Scorpio
  • Menthul Music

Karier

2008/2009: Awal karier

Eny merintis kariernya sebagai pedangdut dari panggung ke panggung. Kemudian, ia bergabung dengan grup musik La Dhuta. Tak berselang lama, Eny dan musisi lainnya mendirikan grup musik sendiri yang diberi nama Sagita. Pada awalnya, grup musik ini masih membawa konsep organ tunggal biasa. Seiring berjalannya waktu, mereka mulai menggunakan konsep perpaduan dangdut koplo dengan kesenian jaranan (kuda lumping) khas Jawa Timur yang diberi nama jaranan dangdut (jandut).

Bersama label Aini Record, Eny dan Sagita mulai merilis album kolaborasi pertama yang berjudul "Ngamen". Nama "Ngamen" inilah yang sering dipakai Sagita untuk merilis album maupun singel selanjutnya.

2010-2013: Awal kesuksesan

Keunikan genre jaranan dangdut modern membuat nama Eny dan grup musiknya meroket naik. Seiring dengan kepopulerannya, mulai muncul komunitas-komunitas baru yang menggemari mereka dari berbagai daerah. Komunitas tersebut diberi nama Sagita Mania dan Eny Sagita Lover's.

2013-2014: Eny's Production, "Ngamen 5" dan titik balik berkarier

Pada 14 Desember 2013, Eny membuat label baru yang bernama Eny's Production. Dengan label tersebut, ia berharap dapat merilis karya secara mandiri[6].

Pada 2013 akhir dan 2014 awal, sempat ada permasalahan internal yang membuat Eny melanjutkan pengembangan labelnya sendiri. Dengan menggandeng Mega Record, Eny's Production berhasil merilis album pertamanya yaitu New Scorpio Vol.1. Setelah itu, dilanjutkan dengan merilis album Sagita bersama musisi terbaru dalam album Sagita Ngamen 14.

Pada tahun 2014, acara televisi Yuk Keep Smile yang dibintangi Caisar merilis Goyang Ngamen 5. Hal ini membuat nama Eny kembali dikenal masyarakat luas. Pada tahun yang sama, Eny diundang untuk menyanyikan lagu "Ngamen 5" pada acara tersebut.

Memiliki tiga grup musik

Hingga saat ini, Eny sudah memiliki tiga grup musik sendiri.

Sagita

New Scorpio

New Scorpio merupakan grup musik beraliran jaranan dangdut dengan sentuhan musik reggae. Jargon yang diusungnya adalah "New Scorpio, ha'e ha'e ngono lho mas"

Menthul Music

Grup ini merupakan grup ketiga yang dinaungi oleh Eny. Sama seperti pendahulunya, grup ini juga mengusung jaranan dangdut. Memulai berkarya tahun 2017 dan merilis album "Sawangen" dengan lagu unggulan seperti nama judulnya.

Diskografi

Singel

  • Aku Tenang
  • Atiku Jembar Koyo Segoro
  • Amung Siji (Ft. Kakung Lintang)
  • Balungan Kere
  • Bang Bang Wetan
  • Banyu Langit
  • Becik Ketitik Olo Ketoro
  • Cemoro Soge
  • Cidro
  • Cidro 3 (Ft. Putri Cebret)
  • Dadi Siji (Ft. Kakung Lintang)
  • Ditinggal Pas Sayang Sayange
  • Ditinggal Rabi
  • Esem Lan Guyumu
  • Full Senyum Sayang
  • Grahono (Ft. Arya Galih & Niken Salindry)
  • Gus Dur (Pendekar Rakyat)
  • Haning
  • Hanya Satu (Ft. Febro D'Academy)
  • Hujan Kemarin
  • Hutang (Ft. Putri Cebret)
  • Info Maszeh (Ft. Putri Cebret)
  • Jangan Pegang
  • Joko Tingkir 3 (Ft. Putri Cebret)
  • Kahanan
  • Kasih dan Sayang (Ft. Kakung Lintang)
  • Kelangan
  • Kesucian Ati
  • Kidung Wahyu Kolosebo
  • LDR (Layang Dungo Restu)
  • Lintang Ati
  • Lintang Duwur Kutho
  • Lir Ilir
  • Macem Macem
  • Mama Aku Ingin Pulang
  • Mendhem Kangen
  • Mundur Alon Alon (Ft. Alice Arkadewi)
  • Nandes Jeru
  • Ngamen 1
  • Ngamen 2
  • Ngamen 3
  • Ngamen 4
  • Ngamen 5
  • Ngamen 6
  • Ngamen 7
  • Ngamen 8
  • Ngamen 9
  • Ngamen 10
  • Ngamen 11
  • Ngamen 12
  • Ngamen 13
  • Ngamen 14
  • Ngamen 15
  • Ngamen 16
  • Ngamen 17
  • Ngamen 18
  • Ngamen 19 (Ft. Nonny Sagita)
  • Ngamen 20
  • Ngamen 21
  • Ngamen 22
  • Ngamen 23 (Lagu Syantik)
  • Ngamen 24 (Ngamen Apik Apik)
  • Ngamen 25
  • Ngamen 26
  • Nglilakne Kowe (Ft. Putri Cebret)
  • Ngomong Apik Apik
  • Ninggal Janji
  • Nitip Kangen (Ft. Atut)
  • Ojo Dibandingke
  • Padang Bulan (Ft. Putri Cebret)
  • Pantai Klayar
  • Pletess Mania
  • Rasah Nyangkem
  • Reggae Ha'e Ha'e
  • Relawan Nyawiji
  • Rungkad
  • Sagita Gak Ada Matinya
  • Salam Tresno
  • Sayang Kowe
  • Selawase
  • Sepine Wengi
  • Sewates Kerjo
  • Sluku Sluku Bathok
  • Stasiun Tugu
  • Surat Undangan
  • Taiwan Nagih Janji
  • Taiwan Ninggal Janji
  • Tak Ikhlasno
  • Tangise Sarangan
  • Tombo Ati
  • Tresno Sudro
  • Turi Turi Putih
  • Turumu Miring
  • Wujute Roso

Album

Label Tahun Grup Musik
Aini Record 2009-2013 Sagita (semua album)
2011-2013 Scorpio (semua album)
Eny's Production 2014-2019 New Scorpio (semua album)
2014-2019 Sagita (semua album)
2015-2016 Gemilang (semua album)
2017-2019 Menthul Music (semua album)
2020-sekarang Rilis musik digital

Jargon

Untuk meramaikan acara, Eny seringkali membuat jargon sendiri dan menjadi ciri khas selama bernyanyi. Berikut daftar jargon yang sering dia bawakan.

  • "Assololley, Icik-icik Ehem."
  • "The Senenganku"
  • "Pak-e, pak-e, pak-e. Sawahe didol wae"
  • "Mas x, gendong!" Jargon ini menyebut nama tukang kendang yang sedang mengiringinya.
  • "Sagita, assololley. Icik-icik, ehem-ehem. Ha'e ha'e, he'a he'a. Assololley, asoy" Sering dibawakan ketika musik masuk bagian DJ maupun drum.

Eny Talkshow

Selama pandemi, Eny Sagita berusaha untuk tetap berkarya, salah satunya dengan meluncurkan acara Eny Talkshow di kanal youtube miliknya, Eny Sagita TV. Eny Talkshow merupakan acara talkshow/gelar wicara yang mengangkat tema serta isu di kalangan musisi dangdut Jawa Timuran secara live streaming. Episode perdana Eny Talkshow ditayangkan pada tanggal 18 September 2020 dan hingga saat ini sudah menayangkan beberapa episode.

Pembawa Acara

Utama

  • Eny Sagita sebagai Host
  • Hadi Mukidi sebagai Consultant-Host

Lain-lain

  • Mona Ochan sebagai Ini Teh Mona
  • Tupang sebagai Mister Ges

Bintang Tamu

  • Andra Kharisma
  • Bolang
  • Hana Monina
  • Irenne Ghea Monderella
  • Lusiana Malala
  • Mona Ochan
  • Niken Salindry
  • Prigel Anjarwening
  • Rindy Safira
  • Salsa Kirana
  • Shinta Arsinta
  • Vanesya Adella
  • Widhi Arjuna
  • Yeyen Vivia

Kontroversi

Pada pertengahan tahun 2013 hingga awal 2014, Eny Sagita pernah dilaporkan oleh pencipta lagu "Oplosan", Nur Bayan. Nur Bayan menganggap Eny telah menyanyikan lagunya tanpa izin. Setelah proses yang panjang, mereka berdua akhirnya sepakat untuk berdamai pada awal tahun 2014 dengan merilis singel duet "Sahur Yuk Sahur" dan "Doremi".

Televisi

Sebagai bintang tamu

Penghargaan

Tahun Award Kategori Lagu Hasil
2014 Indonesian Dangdut Awards 2014 Lagu Dangdut Bahasa Daerah Terpopuler Ngamen 5 Nominasi

Referensi

  1. ^ Putri, Vindiasari. "5 Pedangdut hits Tanah Air ini ternyata berasal dari Jawa Timur" Diarsipkan 2017-12-03 di Wayback Machine., Brilio.net, Jakarta, 27 Juni 2017. Diakses tanggal 17 Juli 2017.
  2. ^ Arifin, Zaenal Nur. "VIDEO: Eny Sagita, Via Vallen dan Wandra Ajak Joget Dangdut Asolole di Boshe Bali" Diarsipkan 2017-08-01 di Wayback Machine., Tribunnews.com, Bali, 22 April 2017. Diakses tanggal 17 Juli 2017.
  3. ^ Endra, Hermawan. "Assolole ! Eny Sagita Hibur Pengunjung Pantai Cahaya Kendal" Diarsipkan 2017-12-03 di Wayback Machine., Tribunnews.com, Jawa Tengah, 29 Juni 2017. Diakses tanggal 17 Juli 2017
  4. ^ Sasongko, Darmadi. "'Asseloley', jadi salam penggemar Dangdut Koplo" Diarsipkan 2017-08-01 di Wayback Machine., Merdeka.com, Jakarta, 1 Februari 2015. Diakses tanggal 17 Juli 2017.
  5. ^ Afifah, Mahardini Nur. "OM Sagita Berasoley" Diarsipkan 2017-08-01 di Wayback Machine., Solopos, Surakarta, 27 Februari 2014. Diakses tanggal 17 Juli 2017.
  6. ^ Bangkit dari Keterpurukan, Eny Sagita Ciptakan Label Sendiri (Ini Talk Show), diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-05-07, diakses tanggal 2023-05-07 

Pranala luar

  1. Saluran Eny Sagita di YouTube