MTs Darul Huda Karanggondang
MTs. Darul Huda Karanggondang, Disingkat MATSDHA, Yaitu merupakan sebuah sekolah menengah pertama yang berlokasi di Jl. Mlonggo-Bondo Km.3 Karanggondang Rt6 Rw4, Mlonggo/Jepara/Jawa Tengah, 59452.
MTs Darul Huda | |
---|---|
Informasi | |
Didirikan | 27 April 1984 |
Jenis | Sekolah Menengah Pertama |
Akreditasi | B |
Kepala Sekolah | M. Yusuf, S.Pd.I |
Alamat | |
Lokasi | Jl. Mlonggo Bondo Km.03 Karanggondang Kec. Mlonggo Kab. Jepara 59452. |
Moto |
Sejarah Sekolah
Kebangkitan tokoh-tokoh Islam di Desa Karanggondang dan sekitarnya, mengungkap tabir yang melatar belakangi kehidupan masyarakat Karanggondang pada umumnya dan masyarakat Islam khususnya.
Pada zaman penjajahan Belanda, sejak abad ke-XVIII, desa Karanggondang sudah dijadikan basis Perjuangan Missionaris Kristen untuk mengembangkan Agama kepada masyarakat Desa Karanggondang dan sekitarnya, sejalur Desa Bondo yang berbatasan sebelah utara Karanggondang, termasuk Bondo Kecamatan Bangsri.
Belanda tahu bahwa Daerah Kabupaten Jepara, geogrfis memiliki Daerah Panatai yang memanjang-lingkar dari arah selatan keutara = dari Pantai Karangaji sampai dengan Pantai Karangsari (sebelah timur benteng Portugis) Donorejo Kecamatan Keling.
Sepanjang pantai itu Missionaris-Missionaris Kristen dari orang-orang Belanda tahu bahwa Desa Karanggondang Kecamatan Mlonggo memiliki letak yang strategis dan potensial, yang sejalur kearah utara dengan Desa Bondo Kecamatan Bangsri dan Donorejo / Karangsari Kecamatan Keling, untuk dapat dijadikan Daerah basis pengembangan Agama Kristen didaerah Kabupaten Jepara.
Ekstrakulikuler
- PRAMUKA
- PMR
- QIRO'AH
- KOMPUTER
- DRUMBAND
- BULUTANGKIS
- TENIS MEJA
- KARATE
- SEPAK BOLA
- BOLA VOLI