Dalam ilmu biologi, simpatri adalah suatu keadaan ketika dua spesies atau populasi hidup di wilayah geografis yang sama sehingga sering kali saling bertemu.[1] Populasi yang pada awalnya saling berkawin dan kemudian terbagi menjadi dua spesies atau lebih merupakan contoh spesiasi simpatrik. Spesiasi semacam ini disebabkan oleh isolasi reproduktif - yang membuat keturunan campuran tak dapat bereproduksi, sehingga mengurangi aliran gen - yang mengakibatkan perbedaan genetik.[2] Spesiasi ini berlawanan dengan spesiasi alopatrik di mana spesies terbentuk akibat isolasi geografis.

Simpatri antara Gavial (bawah) dan Buaya India (atas) adalah salah satu contoh jenis simpatri yang terjadi pada hewan.
Dua spesies kantong semar: Nepenthes jamban (kiri) dan Nepenthes lingulata (kanan) di hutan bergunung di Sumatra merupakan salah satu contoh simpatri yang terjadi pada tumbuhan.

Catatan kaki

  1. ^ Futuyma 2009, hlm. 448, G-9.
  2. ^ Futuyma 2009, hlm. 241.

Daftar pustaka