Achraf Hakimi

pesepak bola Maroko (lahir 1998)
Revisi sejak 25 Juli 2023 15.09 oleh 58.187.139.136 (bicara) (update)

Achraf Hakimi Mouh (lahir 4 November 1998) adalah pemain sepak bola profesional Maroko yang bermain sebagai bek untuk klub Ligue 1 Paris Saint-Germain dan tim nasional Maroko.[3] Ia bergabung dengan akademi Real Madrid pada tahun 2006, dan dimainkan untuk setiap kategori junior sejak saat itu. Setelah bergabung dengan Borussia Dortmund sebagai pemain pinjaman selama dua musim, ia kemudian dibeli oleh Inter Milan seharga €40 juta. Dia biasa bermain sebagai bek kanan, tapi juga bisa bermain sebagai bek kiri ataupun sayap kanan.[4]

Achraf Hakimi
Informasi pribadi
Nama lengkap Achraf Hakimi Mouh[1]
Tanggal lahir 4 November 1998 (umur 25)[2]
Tempat lahir Madrid, Spanyol
Tinggi 181 cm (5 ft 11 in)
Posisi bermain Bek kanan
Informasi klub
Klub saat ini Paris Saint-Germain
Nomor 2
Karier junior
2005–2006 Ofigevi
2006–2016 Real Madrid
Karier senior*
Tahun Tim Tampil (Gol)
2016–2018 Real Madrid C.F. 28 (1)
2018-2020 Borussia Dortmund 54 (7)
2020–2021 Inter Milan 45 (7)
2021– Paris Saint-Germain 60 (9)
Tim nasional
2016 Maroko U-20 2 (0)
2016 Maroko U-23 2 (0)
2016– Maroko 64 (4)
* Penampilan dan gol di klub senior hanya dihitung dari liga domestik dan akurat per 3 Juni 2023
‡ Penampilan dan gol di tim nasional akurat per 17 Juni 2023

Karier klub

Real Madrid

Setelah kariernya menanjak di La Fábrica, Hakimi dipromosikan ke tim cadangan pada bulan Juni 2016.[5] Tak lama kemudian, ia bergabung dengan sesi pra musim tim utama Real Madrid di Amerika Serikat.

Hakimi melakukan debut untuk Real Madrid pada pertandingan pertama International Champions Cup 2016 melawan Paris Saint-Germain yang berakhir dengan kekalahan 1-3.[6] Ia kemudian ditempatkan di tim Castilla dan membuat debut pada tanggal 20 Agustus 2016 dalam pertandingan Segunda División B melawan Real Sociedad B yang berakhir dengan kemenangan 3-2.[7] Hakimi mencetak gol pertama untuk tim Castilla pada tanggal 25 September 2016 melawan CF Fuenlabrada yang berakhir imbang 1-1.[8] Ia bermain sebanyak 28 kali di musim tersebut, dan membawa Castilla mengakhiri musim di peringkat ke-11.

Pada tanggal 19 Agustus 2017, Hakimi dipromosikan ke tim utama sebagai cadangan untuk Dani Carvajal dan Nacho. Ia mendapatkan nomor punggung 19.[9] Ia tampil untuk pertama kalinya di La Liga pada tanggal 1 Oktober 2017 dalam pertandingan melawan RCD Espanyol yang berakhir dengan kemenangan 2-0.[10] Hakimi mencetak gol pertama di La Liga pada tanggal 9 Desember 2017 dalam kemenangan 5-0 melawan Sevilla.[11]

Saat Real Madrid meraih gelar UEFA Champions League 2017-18, Hakimi tampil sebanyak dua kali.[12] Meski tidak termasuk dalam skuad yang tampil di babak final, ia tetap mendapat medali pemenang Champions League dan menjadi pemain Maroko pertama yang mendapatkannya.[13]

Dipinjamkan ke Borussia Dortmund

Pada tanggal 11 Juli 2018, Borussia Dortmund merekrut Hakimi dengan status pinjaman selama dua tahun.[14][15] Ia mencetak gol pertama di Bundesliga dalam kemenangan 7-0 melawan 1. FC Nürnberg pada tanggal 27 September 2018.[16]

Hakimi mencetak dua gol pertamanya di Champions League pada tanggal 2 Oktober 2019, dalam pertandingan fase grup melawan Slavia Prague.[17] Pada tanggal 5 November 2019, ia kembali mencetak dua gol untuk membalikkan skor pertandingan melawan Inter Milan dari tertinggal 0-2 menjadi menang 3-2.[18]

Pada bulan Februari 2020, Hakimi mencetak rekor kecepatan di Bundesliga saat ia melaju dengan kecepatan 36.5 km/h (22.67 mph) dalam laga melawan 1. FC Union Berlin. Ia melewati rekor sebelumnya yang ia buat saat pertandingan melawan RB Leipzig tiga bulan sebelumnya, yaitu 36.2 km/h (22.5 mph).[19]

Inter Milan

Pada tanggal 2 Juli 2020, klub Serie A, Inter Milan mengumumkan bahwa mereka telah mengontrak Hakimi selama lima tahun dengan banderol €40 juta.[20][21]

Karier internasional

Setelah mewakili Maroko di tingkat di bawah 17 tahun dan di bawah 20 tahun, Hakimi melakukan debutnya untuk tim nasional Maroko U-23 pada 5 Juni 2016, dalam kemenangan persahabatan 1-0 melawan Kamerun U-23.[22] Ia melakukan debut internasional penuhnya pada 11 Oktober 2016, masuk sebagai pemain pengganti untuk Fouad Chafik dalam kemenangan 4-0 melawan Kanada.[23] Ia mencetak gol internasional pertamanya pada 1 September 2017, mencetak gol keempat dalam kemenangan kandang 6-0 melawan Mali.[24]

Pada bulan Mei 2018, ia terpilih dalam skuad awal Tim Nasional Maroko untuk Piala Dunia FIFA 2018 dan pada tanggal 4 Juni, ia terpilih dalam skuad akhir 23 pemain untuk turnamen musim panas tersebut.[25][26]

Hakimi juga dipanggil untuk Piala Afrika 2021 di Kamerun.[27] Ia menjadi starter di semua pertandingan babak grup.[28][29] Ia mencetak gol lewat tendangan bebas dalam pertandingan imbang 2-2 melawan Tim Nasional Sepak Bola Gabon.[30] Ia juga menjadi starter dalam pertandingan babak 16 besar melawan Tim Nasional Sepak Bola Malawi, dan mencetak gol lewat tendangan bebas pada menit ke-70 untuk memberikan kemenangan bagi timnya.[31]

Pada tanggal 10 November 2022, Hakimi terpilih dalam skuad 26 pemain Maroko untuk Piala Dunia FIFA 2022 di Qatar.[32][33][34] Ia mencetak gol penentu kemenangan melalui adu penalti melawan Tim Nasional Sepak Bola Spanyol di babak 16 besar, sehingga memastikan tempat negaranya di perempat final.[35]

Kehidupan pribadi

Hakimi menikah dengan aktris Spanyol Hiba Abouk hingga 2023. Dia keturunan Libya dan Tunisia.[36] Pasangan ini memiliki dua putra, lahir pada tahun 2020 dan 2022.[37] Pada 27 Maret 2023, Abouk mengeluarkan pernyataan di akun Instagram miliknya yang mengonfirmasi bahwa pasangan tersebut sebelumnya telah berpisah, dan mereka sedang menunggu proses perceraian.[38][39] Dilaporkan bahwa Abouk meminta lebih dari separuh aset dan kekayaan Hakimi meskipun aset tersebut diduga atas nama ibunya.[40] Klaim tersebut ternyata dibuat-buat.[41]

Hakimi adalah seorang Muslim yang taat.[42][43]

Pada 3 Maret 2023, Hakimi didakwa oleh hakim investigasi di Paris atas tuduhan pemerkosaan, dan ditempatkan di bawah pengawasan yudisial.[44] Dia dilarang menghubungi tersangka korbannya tetapi diizinkan meninggalkan wilayah Prancis.[45]

Prestasi

Real Madrid Castilla

Real Madrid

Borussia Dortmund

Inter Milan

Paris Saint-Germain

Individual

Orders

Tendangan Panenka

Di laga 16 besar Piala Dunia Qatar 2022 tim nasional Maroko mengalahkan tim nasional Spanyol 3-0 melalui drama adu penalti. Hakimi menjadi penendang terakhir dan penentu tim nasional Maroko lolos ke babak perempat final. Pada kesempatan itu Hakimi melakukan tendangan penalti panenka, yakni menendang bola ke tengah-tengah gawang dan tak bisa ditangkap oleh penjaga gawang Spanyol, Unai Simon.

Referensi

  1. ^ "Censo Electoral Transitorio Futbolistas mayores de 18 años" [Census of over-18 footballers] (dalam bahasa Spanyol). FFMadrid. 23 September 2016. Diarsipkan dari versi asli tanggal 27 Maret 2019. Diakses tanggal 6 September 2017. 
  2. ^ "FIFA Club World Cup UAE 2017: List of players: Real Madrid CF" (PDF). FIFA. 16 Desember 2017. hlm. 5. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 23 Desember 2017. Diakses tanggal 23 Desember 2017. 
  3. ^ "Achraf - Defender Castilla - Real Madrid CF". 
  4. ^ "Achraf Hakimi, la pépite marocaine qui affole le Real Madrid". 
  5. ^ "Los tres primeros 'fichajes' del Castilla: Achraf, Óscar y Rivero" [The three first 'signings' of Castilla: Achraf, Óscar and Rivero]. OK Diario (dalam bahasa Spanyol). 14 Juni 2016. Diakses tanggal 6 September 2017. 
  6. ^ "Cuatro canteranos debutaron con el primer equipo del Real Madrid" [Four youth players debuted with Real Madrid's first team]. Libertad Digital (dalam bahasa Spanyol). 28 Juli 2016. Diakses tanggal 6 September 2017. 
  7. ^ "3–2: Espectacular remontada del Castilla en el último minuto" [3–2: Spetacular last-minute comeback of Castilla] (dalam bahasa Spanyol). Real Madrid C.F. 20 Agustus 2016. Diakses tanggal 6 September 2017. 
  8. ^ "1–1: Achraf da un punto al Castilla en Fuenlabrada" [1–1: Achraf gives a point to Castilla in Fuenlabrada] (dalam bahasa Spanyol). Real Madrid C.F. 25 September 2016. Diakses tanggal 6 September 2017. 
  9. ^ "Achraf Hakimi se quedará con ficha del primer equipo blanco" [Achraf Hakimi will stay with a place in the first team blanco]. Diario AS (dalam bahasa Spanyol). 19 Agustus 2017. Diakses tanggal 6 September 2017. 
  10. ^ "Isco double fuels Real Madrid to first home La Liga victory". ESPN FC. 1 Oktober 2017. Diakses tanggal 4 Oktober 2017. 
  11. ^ Okeleji, Oluwashina (10 Desember 2017). "Hakimi only sixth African player to score for Real Madrid". BBC Sport. Diakses tanggal 10 Desember 2017. 
  12. ^ "Madrid beat Liverpool to complete hat-trick". UEFA. 26 Mei 2018. Diakses tanggal 28 Mei 2018. 
  13. ^ "Achraf Hakimi Becomes First Moroccan Footballer to Win Champions League". Morocco World News. 26 Mei 2018. Diakses tanggal 25 Oktober 2018. 
  14. ^ "Borussia Dortmund sign Achraf Hakimi on loan". Borussia Dortmund. Diakses tanggal 11 Juli 2018. 
  15. ^ "Official Announcement: Achraf". Real Madrid C.F. Diakses tanggal 11 Juli 2018. 
  16. ^ "Marco Reus stars as breathtaking Borussia Dortmund put seven past Nuremberg". Bundesliga. Diakses tanggal 29 September 2018. 
  17. ^ "Visitors ease to victory in Prague". UEFA. 2 Oktober 2019. Diakses tanggal 31 Mei 2020. 
  18. ^ "Achraf Hakimi-inspired Borussia Dortmund pull off remarkable comeback to beat Inter Milan". Bundesliga. 5 November 2019. 
  19. ^ "Achraf sets Bundesliga speed record". Managing Madrid. 29 Mei 2020. Diakses tanggal 31 Mei 2020. 
  20. ^ "Achraf Hakimi joins Inter". Inter Milan. 2 Juli 2020. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-06-18. Diakses tanggal 2 Juli 2020. 
  21. ^ "Inter complete €40m Hakimi signing as full-back leaves Real Madrid | Goal.com". www.goal.com. Diakses tanggal 2020-07-04. 
  22. ^ "Rapport de match: Maroc Olympique 1–0 Cameroun Olympique" [Laporan pertandingan: Maroko Olimpiade 1–0 Kamerun Olimpiade]. Mountakhab.net (dalam bahasa Prancis). 5 Juni 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 6 September 2017. Diakses tanggal 6 September 2017. 
  23. ^ "Achraf Hakimi becomes Real Madrid's first Moroccan international". Marca. Spain. 12 Oktober 2016. Diarsipkan dari versi asli tanggal 28 Agustus 2017. Diakses tanggal 6 September 2017. 
  24. ^ "Real Madrid's Achraf scores on his competitive Morocco debut". Marca. Spain. 2 September 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 6 September 2017. Diakses tanggal 6 September 2017. 
  25. ^ "World Cup 2018: Morocco announce preliminary 26-man squad". Talksport. 18 Mei 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 13 Juli 2019. Diakses tanggal 10 Juni 2018. 
  26. ^ "Coupe du monde 2018: liste finale des vingt trois Lions de l'Atlas" [Piala Dunia 2018: daftar akhir dua puluh tiga Singa Atlas] (dalam bahasa Prancis). Federasi Sepak Bola Kerajaan Maroko. 4 Juni 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 12 Juni 2018. Diakses tanggal 4 Juni 2018. 
  27. ^ "Afcon 2021: Hakim Ziyech not recalled to Morocco squad for tournament in Cameroon". BBC Sport. 23 Desember 2021. Diarsipkan dari versi asli tanggal 23 Desember 2021. Diakses tanggal 24 Desember 2021. 
  28. ^ "Africa Cup of Nations". Sky Sports (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 28 Januari 2022. Diakses tanggal 28 Januari 2022. 
  29. ^ "Africa Cup of Nations". Sky Sports (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 28 Januari 2022. Diakses tanggal 28 Januari 2022. 
  30. ^ "Gabon v Morocco Match Report, 18/01/2022, Africa Cup of Nations". www.goal.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 28 Januari 2022. Diakses tanggal 28 Januari 2022. 
  31. ^ "Morocco 2-1 Malawi: Achraf Hakimi free-kick completes Morocco comeback to reach AFCON quarter-finals". Sky Sports (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 27 Januari 2022. Diakses tanggal 28 Januari 2022. 
  32. ^ Ranking the Top 10 best right-backs in 2023. "sin88". Diakses tanggal 25 Juli 2023. 
  33. ^ "Morocco World Cup 2022 squad: Who's in and who's out". Goal.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 10 November 2022. Diakses tanggal 10 November 2022. 
  34. ^ "Moroccan coach unveils list of 26 Atlas Lions in 2022 World Cup". hespress.com. 10 November 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 10 November 2022. Diakses tanggal 10 November 2022. 
  35. ^ "Achraf Hakimi converts a penalty kick to send Morocco to the quarterfinals | 2022 FIFA World Cup". FOX Sports (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 6 Desember 2022. Diakses tanggal 6 Desember 2022. 
  36. ^ "Achraf Hakimi: 10 things on Borussia Dortmund's high-flying Real Madrid loanee". bundesliga.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 31 August 2021. Diakses tanggal 3 July 2020. 
  37. ^ "Borussia Dortmund's Hakimi returns to Madrid for birth of first child". Goal.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 31 August 2021. Diakses tanggal 3 July 2020. 
  38. ^ Porcel, María (28 March 2023). "Hiba Abouk breaks silence after Achraf Hakimi accused of rape: 'I will always be on the side of the victims'". El País. Diarsipkan dari versi asli tanggal 30 March 2023. Diakses tanggal 14 April 2023. 
  39. ^ Fauzan (2023-04-17). "This Is How Hakimi Outsmarted His Ex-Wife Hiza Abouk - Fifa world cup katar" (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-04-24. 
  40. ^ "Achraf Hakimi ex-wife tries to claim half his fortune, discovers nothing in his name". Al Arabiya English (dalam bahasa Inggris). 2023-04-14. Diarsipkan dari versi asli tanggal 14 April 2023. Diakses tanggal 2023-04-14. 
  41. ^ "Achraf Hakimi's divorce: The swift (misogynist) journey of fake news". The Africa Report (dalam bahasa Inggris). 20 April 2023. 
  42. ^ "ShowSport.me". Diarsipkan dari versi asli tanggal 5 January 2023. Diakses tanggal 5 January 2023. 
  43. ^ "How Morocco's Hakimi went from 'difficult moments' to stardom". Diarsipkan dari versi asli tanggal 5 January 2023. Diakses tanggal 5 January 2023. 
  44. ^ "PSG's Achraf Hakimi under investigation after rape allegation". Al Jazeera. 3 March 2023. Diarsipkan dari versi asli tanggal 8 March 2023. Diakses tanggal 9 March 2023. 
  45. ^ Noack, Rick (3 March 2023). "Top Moroccan soccer player charged with rape in France". The Washington Post. Diarsipkan dari versi asli tanggal 7 March 2023. Diakses tanggal 9 March 2023. 
  46. ^ "CRÓNICA – El Real Madrid gana el derbi final y alza la Copa del Rey Juvenil". rfef.es. Diarsipkan dari versi asli tanggal 11 November 2017. Diakses tanggal 23 August 2019. 
  47. ^ "2017/18, Final: Real Madrid 3–1 Liverpool: Overview". UEFA. Diarsipkan dari versi asli tanggal 28 July 2020. Diakses tanggal 7 July 2020. 
  48. ^ "Final: Real Madrid 2–1 Man. United: Line-ups". UEFA. Diarsipkan dari versi asli tanggal 7 July 2020. Diakses tanggal 7 July 2020. 
  49. ^ "Match report: Real Madrid Club de Fútbol – Grêmio Foot-Ball Porto Alegrense". FIFA. Diarsipkan dari versi asli tanggal 18 July 2018. Diakses tanggal 7 July 2020. 
  50. ^ "Acta del partido celebrado el 13 de agosto de 2017, en Barcelona" [Minutes of the match held on 13 August 2017, in Barcelona] (dalam bahasa Spanyol). Royal Spanish Football Federation. Diarsipkan dari versi asli tanggal 18 August 2017. Diakses tanggal 7 July 2020. 
    "Acta del partido celebrado el 16 de agosto de 2017, en Madrid" [Minutes of the match held on 16 August 2017, in Madrid] (dalam bahasa Spanyol). Royal Spanish Football Federation. Diarsipkan dari versi asli tanggal 28 January 2023. Diakses tanggal 7 July 2020. 
  51. ^ "Borussia Dortmund gewinnt den Supercup 2019 gegen den FC Bayern München" [Borussia Dortmund wins the 2019 Supercup against FC Bayern Munich] (dalam bahasa Jerman). Dortmund: Bundesliga. 3 August 2019. Diarsipkan dari versi asli tanggal 3 August 2019. Diakses tanggal 3 August 2019. 
  52. ^ "Inter end Juventus' Serie A dominance with first title in 11 years". ESPN. 2 May 2021. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2 May 2021. Diakses tanggal 2 May 2021. 
  53. ^ Luke, Bosher; Whitehead, Jacob (23 April 2022). "PSG crowned Ligue 1 champions after draw against Lens". The Athletic. Diarsipkan dari versi asli tanggal 1 June 2022. Diakses tanggal 23 April 2022. 
  54. ^ https://www.eurosport.fr/football/ligue-1/2022-2023/le-psg-sacre-champion-de-france-pour-la-11e-fois-de-son-histoire-apres-son-nul-a-strasbourg-1-1-mess_sto9625627/story.shtml
  55. ^ "A final, lots of goals and a trophy: a great start to the season!". Paris Saint-Germain F.C. 31 July 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 14 August 2022. Diakses tanggal 1 August 2022. 
  56. ^ "Achraf Hakimi named 2018 African Youth Player of the Year". OneFootball. 8 January 2019. Diarsipkan dari versi asli tanggal 15 May 2020. Diakses tanggal 8 January 2019. 
  57. ^ "Borussia Dortmund's Achraf Hakimi wins 2019 African Youth Player of the Year award". Bundesliga. 7 January 2020. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2 February 2021. Diakses tanggal 8 October 2020. 
  58. ^ a b "Mane, Oshoala named African Footballers of 2019 at CAF Awards". Confederation of African Football. 7 January 2020. Diarsipkan dari versi asli tanggal 11 May 2020. Diakses tanggal 7 January 2020. 
  59. ^ "Bundesliga: Achraf Hakimi wins the Bundesliga's Rookie of the Month award". MARCA in English (dalam bahasa Inggris). 16 October 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 7 March 2022. Diakses tanggal 7 March 2022. 
  60. ^ "Dortmund's Achraf Hakimi wins second Bundesliga Rookie of the Month award | Goal.com". www.goal.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 7 March 2022. Diakses tanggal 7 March 2022. 
  61. ^ "BUNDESLIGA ROOKIE AWARD". Bundesliga. November 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 3 November 2019. Diakses tanggal 25 January 2020. 
  62. ^ Football, Planet (10 July 2020). "The 2019-20 Bundesliga Team of the Year: Sancho, Werner, Havertz..." Planet Football. Diarsipkan dari versi asli tanggal 10 April 2021. Diakses tanggal 6 July 2021. 
  63. ^ "أشرف حكيمي يتوج بجائزة "الأسد الذهبي" لـ "المنتخب"". AlMountakhab official. 1 January 2019. Diarsipkan dari versi asli tanggal 7 June 2019. Diakses tanggal 6 December 2020. 
  64. ^ "Une nouvelle récompense pour Hakimi". El Heddaf. 1 January 2020. Diarsipkan dari versi asli tanggal 7 July 2021. Diakses tanggal 6 December 2020. 
  65. ^ "Champions League breakthrough team of 2019". UEFA. 30 December 2019. Diarsipkan dari versi asli tanggal 30 December 2019. Diakses tanggal 25 January 2020. 
  66. ^ "Achraf Hakimi - Best Young Arab Player of the Year". globesoccer.com. Globe Soccer Awards. Diarsipkan dari versi asli tanggal 30 December 2019. Diakses tanggal 30 December 2019. 
  67. ^ Kasraoui, Safaa (22 January 2023). "Morocco's Achraf Hakimi Dedicates Joy Awards Prize to His Mother". Morocco World News (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 24 January 2023. Diakses tanggal 2023-01-24. 
  68. ^ "Morocco's Hakimi named Arab Sportsman of the Year". BBC Sport (dalam bahasa Inggris). 2023-01-23. Diarsipkan dari versi asli tanggal 24 January 2023. Diakses tanggal 2023-01-24. 
  69. ^ "Revealed: Goal Africa Team of the Year 2018 | Goal.com". www.goal.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 22 September 2022. Diakses tanggal 27 November 2021. 
  70. ^ "Goal Africa Team of the Year 2019 | Goal.com". www.goal.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 27 November 2021. Diakses tanggal 27 November 2021. 
  71. ^ "France Football. Voici l'équipe type (2018) des joueurs africains évoluant en Europe". Diarsipkan dari versi asli tanggal 7 December 2021. 
  72. ^ "Mahrez, Koulibaly, Ziyech, Mané, Salah... l'Équipe type des Africains de l'année". Diarsipkan dari versi asli tanggal 16 January 2021. Diakses tanggal 7 December 2021. 
  73. ^ "L'Équipe type des Africains de l'année". Diarsipkan dari versi asli tanggal 7 December 2021. Diakses tanggal 7 December 2021. 
  74. ^ "Le onze africain d'Europe de la saison 2020-21". Diarsipkan dari versi asli tanggal 7 December 2021. Diakses tanggal 7 December 2021. 
  75. ^ "ESM Team of the Season - 2020-21". World Soccer. 7 June 2021. Diarsipkan dari versi asli tanggal 11 June 2021. Diakses tanggal 10 July 2021. 
  76. ^ "IFFHS". IFFHS. 1 March 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 5 March 2022. Diakses tanggal 3 March 2022. 
  77. ^ "CAF Men Team 2020 by IFFHS". International Federation of Football History & Statistics. 13 December 2020. Diarsipkan dari versi asli tanggal 9 March 2021. Diakses tanggal 13 December 2020. 
  78. ^ "IFFHS". Diarsipkan dari versi asli tanggal 23 December 2021. Diakses tanggal 23 December 2021. 
  79. ^ "IFFHS". www.iffhs.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 16 January 2023. Diakses tanggal 2023-01-16. 
  80. ^ "IFFHS MEN'S WORLD TEAM OF THE YEAR 2021". IFFHS. Diarsipkan dari versi asli tanggal 7 December 2021. Diakses tanggal 7 December 2021. 
  81. ^ "IFFHS MEN'S WORLD TEAM 2022". IFFHS. Diarsipkan dari versi asli tanggal 11 January 2023. Diakses tanggal 11 January 2023. 
  82. ^ @CAF_Online (7 February 2022). "Not your average players Here is the #TotalEnergiesAFCON2021 best XI #AFCON2021" (Tweet). Diakses tanggal 7 February 2022 – via Twitter. 
  83. ^ "Gran Galà del Calcio 2021: trionfano Lukaku e Girelli! Scopri tutti gli altri premiati" (dalam bahasa Italia). Gran Galà del Calcio. 19 March 2021. Diarsipkan dari versi asli tanggal 21 March 2022. Diakses tanggal 21 March 2022. 
  84. ^ "Who made the 2022 FIFA FIFPRO Men's World 11?". FIFPro World Players' Union. 27 February 2023. Diarsipkan dari versi asli tanggal 28 February 2023. Diakses tanggal 27 February 2023. 
  85. ^ "Achraf Hakimi elected best Moroccan player abroad". Diarsipkan dari versi asli tanggal 7 March 2022. 
  86. ^ "Achraf Hakimi elected best Moroccan player abroad". 10 July 2022. [pranala nonaktif permanen]
  87. ^ "Messi, Rongier, Danso... L'équipe type de la saison de Ligue 1". L'Équipe (dalam bahasa Prancis). Diakses tanggal 2023-05-29. 
  88. ^ "Les dix types de wissams royaux accordés par Mohammed VI". Diarsipkan dari versi asli tanggal 8 January 2023. Diakses tanggal 8 January 2023. 
  89. ^ "ما هو "وسام العرش" الذي وشح به ملك المغرب "أسود الأطلس"؟". Sky News Arabia (dalam bahasa Arab). 21 December 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 4 March 2023. Diakses tanggal 9 March 2023. 

Pranala luar