Bagolo, Kalipucang, Pangandaran

desa di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Berbagai potensi alam dimiliki Bagolo seperti Pantai Pasir Putih di Pantai Karapyak, wisata alam Karinjing Forest, biota laut, dan pertanian nya yang dapat menyokong hampir setiap rumah tangga di Bagolo.
Revisi sejak 10 Agustus 2023 10.56 oleh 103.155.198.109 (bicara) (saya menambahkan informasi yang saya dapatkan dari tinggal selama satu bulan di Bagolo)


Bagolo adalah desa di kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Indonesia. Desa ini memiliki letak yang dekat dengan laut, tepatnya di dusun Bagolo Kolot. Berbagai potensi alam yang dimiliki Bagolo seperti Pantai Pasir Putih di Pantai Karapyak, wisata alam Hutan Karinjing, biota laut, dan pertanian nya yang hampir dapat menyokong setiap rumah tangga di Bagolo.

Bagolo
Negara Indonesia
ProvinsiJawa Barat
KabupatenPangandaran
KecamatanKalipucang
Kode Kemendagri32.18.08.2003 Edit nilai pada Wikidata
Luas2.228,7 Ha
Jumlah penduduk3626 jiwa
Peta
PetaKoordinat: 7°40′47″S 108°45′40″E / 7.67972°S 108.76111°E / -7.67972; 108.76111

Administrasi

Luas

  • Total: 2.228,7 Ha
  • Lahan Sawah: 104,09 Ha
  • Lahan Ladang: 935,71 Ha
  • Lahan Perkebunan: 85,17 Ha
  • Hutan: 17,20 Ha
  • Lahan lainnya: 1.086,53 Ha

Populasi (2023)

  • Total: 3626 jiwa
  • Laki-laki: 1821 jiwa
  • Perempuan: 1805 jiwa
  • Usia 0-14: 724 jiwa
  • Usia 15-64: 2586 jiwa
  • Usia 64 ke atas: 316 jiwa

Geografi

Batas wilayah

Utara Desa Pamotan
Selatan Samudera Indonesia
Barat Desa Emplak
Timur Desa Pamotan

Demografi

Pendidikan

Untuk fasilitas pendidikan, Desa Bagolo memiliki 1 PAUD RA Miftahul Jannah yang berlokasi di Sindangmangu. Terdapat 1 TK Yayasan Bagas Bintang yang juga berada di Sindangmangu. Untuk SD terdiri dari 2 SDN dan 1 SD IT. SDN 1 Bagolo berada di Sukasirna dan SDN 2 Bagolo berada di Sindamangu, sedangkan SD IT Ibnu Ahkam terletak di Sindamangu. Adapun SMP 3 Kalipucang yang berlokasi di Sukasirna.

Lembaga Pendidikan Jumlah Unit
Perpustakaan Desa 1
PAUD 1
TK 1
SD 3
SMP 1

Ibadah

Pada umumnya penduduk Desa Bagolo menganut agama Islam, yang mana seringkali dilakukan kegiatan-kegiatan agama, seperti Peringatan Hari Besar Islam dan pengajian rutin.

Prasarana Ibadah Jumlah Unit
Mesjid 14
Mushola 7

Mata Pencaharian

  1. Dusun SukasirnaMayoritas : petani dan produsen gula merah
  2. Dusun SindangmanguMayoritas : petani, nelayan, buruh dan peternak ayam
  3. Dusun Bagolo KolotMayoritas: Nelayan, Petani, dan Penyadap

Potensi Desa Bagolo

1. Dusun Sukasirna

  • terdapat beberapa UMKM yang dapat dikembangkan : ecoprint dan produsen gula merah
  • terdapat beberapa organisasi yang cukup aktif : posyandu anak, posyandu remaja, posbindu, PKK, Karang taruna, kelompok tani dan kelompok pengajian.

2. Dusun Sindangmangu

  • Memiliki tanaman komoditas tinggi : kelapa, kayu Albasia, cokelat dan kelapa kopyor.

3. Dusun Bagolo Kolot

  • UMKM: Food & Beverages
  • Organisasi: Posyandu, PKK, Karang Taruna, Rukun Tani, Rukun Nelayan
  • Tanaman: Kelapa & Padi

Pemerintahan Desa Bagolo

Nama kepala Desa Bagolo : Sutoyo

1. Dusun Sukasirna

  • Nama kadus : Fuadhi
  • Ada 3 RW : 001, 002, 003
  • Ada 10 RT

2. Dusun Sindangmangu

  • Nama kadus : Asep
  • Ada 3 RW : 004, 005, 009
  • Ada 8 RT

3. Dusun Bagolo Kolot

  • Nama kadus : Romli
  • Ada 3 RW : 006, 007, 008
  • Ada 9 RT

Fasilitas Kesehatan

Prasarana Kesehatan Dusun Jumlah Unit
Puskesmas Pembantu Sukasirna 1
Posyandu Cempaka Bagolo Kolot 1
Posyandu Dahlia Sindangmangu 1
Posyandu Melati Sukasirna 1