Who Wants to Be a Millionaire?

Who Wants to Be a Millionaire? (bahasa Indonesia: Siapa yang mau Menjadi Jutawan?) adalah sebuah kuis di televisi yang menawarkan hadiah uang tunai dalam jumlah besar untuk peserta yang bisa menjawab 15 soal pilihan ganda. Acara ini pertama kali ditayangkan di Britania Raya pada 4 September 1998 hingga 24 Mei 2020. Formatnya telah dilisensikan ke banyak stasiun televisi di lebih dari 100 negara.

Who Wants to Be a Millionaire?
GenreKuis
PembuatDavid Briggs
Mike Whitehill
Steve Knight
SutradaraMartin Scott
PresenterChris Tarrant (1998-2014)
Jeremy Clarkson (2018-)
Penata musikKeith Strachan
Matthew Strachan
Ramon Covalo (versi mix)
Negara asal Britania Raya
Produksi
Produser eksekutifPaul Smith
ProduserGuy Freeman
Durasi30 menit (1998-1999)
60-90 menit (1999-saat ini)
Rumah produksiCelador (1998-2007)
2waytraffic (2007-2014)
Sony Pictures Television (2018-saat ini)
DistributorCelador (1998-2006)
2waytraffic (2007-2009)
Sony Pictures Television (2009-saat ini)
Rilis asli
JaringanITV
Rilis4 September 1998 –
sekarang

Cara bermain

Sebelum bermain di kursi panas, 10 kontestan harus melewati babak fastest finger first. Babak ini mempunyai dua format. Format pertama adalah ke-10 kontestan harus menjawab pertanyaan pilihan ganda dengan benar dan cepat dalam waktu 15 detik (digunakan pada versi Britania Raya pada bulan September 1998 dan masih digunakan pada versi Timur Tengah dan Afrika Utara/Timur: Man Sa Yarbah Al Malyoon). Format kedua adalah ke-10 kontestan harus menyusun 4 huruf yang diacak menjadi kata yang benar dan 4 kata yang diacak menjadi kalimat yang benar (digunakan pada versi Britania Raya pada bulan Desember 1998-saat ini dan digunakan di seluruh dunia kecuali pada versi Timur Tengah dan Afrika Utara/Timur). Waktu yang dimiliki kontestan hanya 30 detik. Setelah 30 detik itu selesai, pembawa acara akan membacakan urutan jawaban yang benar dan mengumumkan kontestan yang menjawab dengan benar, dan menghabiskan waktu tersingkat yang pada akhirnya diberi kesempatan terlebih dahulu untuk duduk di kursi panas.

Setelah duduk di kursi panas, kontestan diberikan pertanyaan-pertanyaan pengetahuan umum oleh pembawa acara. Tingkat kesulitan akan semakin tinggi dalam setiap pertanyaan. Semua pertanyaan berbentuk pilihan ganda dalam empat jawaban dan kontestan harus memilih jawaban yang benar. Setelah menjawab pertanyaan pertama dengan benar, kontestan mendapatkan 100 poin.

Pertanyaan-pertanyaan selanjutnya diajukan untuk menawarkan hadiah yang semakin tinggi. Pada pertanyaan bernilai 100-1.000 poin (5 pertanyaan pertama), pilihan "D" sering dijadikan lelucon.

Setiap kontestan hanya memiliki kesempatan sekali seumur hidup untuk duduk di kursi panas. Jadi, bagi kontestan yang sudah pernah duduk di kursi panas, tidak diperkenankan lagi untuk duduk di kursi panas pada kesempatan berikutnya.

Urutan tingkatan hadiah secara lengkap (digunakan pada versi Indonesia) adalah sebagai berikut:

2001-2002

  • Rp 50.000
  • Rp 125.000
  • Rp 250.000
  • Rp 500.000
  • Rp 1.000.000 (titik aman)
  • Rp 2.000.000
  • Rp 4.000.000
  • Rp 8.000.000
  • Rp 16.000.000
  • Rp 32.000.000 (titik aman)
  • Rp 64.000.000
  • Rp 125.000.000
  • Rp 250.000.000
  • Rp 500.000.000
  • Rp 1.000.000.000 (juara)

2002-2006

  • Rp 100.000
  • Rp 200.000
  • Rp 300.000
  • Rp 500.000
  • Rp 1.000.000 (titik aman)
  • Rp 2.000.000
  • Rp 4.000.000
  • Rp 8.000.000
  • Rp 16.000.000
  • Rp 32.000.000 (titik aman)
  • Rp 64.000.000
  • Rp 125.000.000
  • Rp 250.000.000
  • Rp 500.000.000
  • Rp 1.000.000.000 (juara)

Tingkatan hadiah di atas bukanlah secara akumulatif. Artinya, setelah menjawab tiga pertanyaan pertama dengan benar, kontestan meraih 300 poin, bukan 100 poin + 200 poin + 300 poin = 600 poin (bukan Rp 50.000 + Rp 125.000 + Rp 250.000 = Rp 425.000 dan bukan Rp 100.000 + Rp 200.000 + Rp 300.000 = Rp 600.000).

Setelah diberikan pertanyaan tersebut, kontestan bisa memilih untuk berhenti dan membawa pulang uang tunai yang telah diraih, sekaligus tidak mencoba menjawab pertanyaan tersebut. Jika kontestan menjawab pertanyaan itu dengan salah, maka kontestan akan kehilangan seluruh uang tunai yang diraihnya, kecuali pada titik aman 1.000 poin (Rp 1.000.000) dan 32.000 poin (Rp 32.000.000): jika kontestan menjawab dengan salah ketika berada di atas titik aman, maka kontestan hanya akan membawa pulang hadiah sesuai dengan titik aman yang dilewatinya. Ini berarti, kontestan bisa mencoba menjawab pertanyaan dengan nilai 2.000 poin (Rp 2.000.000) dan 64.000 poin (Rp 64.000.000) tanpa rasa takut karena telah berhasil melewati titik aman walaupun jawabannya salah.

Permainan akan berakhir apabila kontestan menjawab dengan salah, berhenti dengan uang tunai yang diraih sebelumnya, atau berhasil menjawab seluruh pertanyaan dengan benar, maka kontestan akan memenangkan hadiah utama senilai Rp 1.000.000.000.

Pilihan bantuan

  • Phone a Friend, menelepon seseorang untuk bertanya selama 30 detik.
  • Ask the Audience, meminta suara penonton dan kemudian hasilnya disajikan dalam bentuk grafik.
  • 50:50 (Fifty-fifty) atau 1:1, komputer akan menghilangkan dua pilihan yang salah.

Pada tahun 2004-2008 terdapat 3 pilihan bantuan baru, yaitu:

  • Switch the question, mengganti pertanyaan karena ragu.
  • Ask the expert, menelepon seseorang dengan melihat wajahnya (biasanya artis atau orang lain).
  • Three wise man, memanggil 3 orang penonton untuk bertanya.

Pada tahun 2018 terdapat 1 pilihan bantuan baru, yaitu:

  • Ask the Host , Bertanya dan berkonsultasi langsung dengan Pembawa Acara.

Versi Britania Raya

Acara permainan ini memiliki kesamaan dengan acara pada dekade 1950-an, yaitu The $64,000 Question. Peraturan acara tersebut juga akan menghadiahkan uang secara berlipat ganda dengan setiap pertanyaan, dan jika jawaban salah uang akan dikurangi. Kontestan akan memenangkan hadiah mobil baru sebagai hadiah hiburan jika mereka telah mencapai pertanyaan US$8.000.
Pada dekade 1990-an, eksekutif produser Michael Davies mencoba untuk menayangkan kembali The $640,000 Question untuk ABC, tetapi dibatalkan sejak adanya acara televisi tersebut.

Judul acara tersebut berasal dari judul lagu Cole Porter yang dirilis pada tahun 1956 dengan nama yang sama yang diambil dari film High Society. Sebelum kuis ini ditayangkan di televisi, kuis ini ditayangkan dalam format radio yang berjudul "Cash Mountain" di Capital FM.

WWtBaM? versi Britania Raya mulai ditayangkan pada tanggal 4 September 1998. Peserta pertama kuis ini adalah Graham Elwell dari London. Musim pertama kuis ini berlangsung sepanjang 10 episode hingga 13 September 1998. Untuk menambah jumlah episodenya, WWtBaM? hadir dalam versi Timur Tengah dan Afrika Utara/Timur dengan nama "Man sa yarbah al malyoon?" yang mulai ditayangkan pada tanggal 14 September 1998-saat ini. WWtBaM? sempat tayang pada tanggal 24 Desember 1998 dalam rangka hari raya Natal. Dan, sejak 1 Januari 1999, dalam rangka Tahun Baru 1999, WWtBaM? musim kedua mulai ditayangkan kembali.

Juara £1.000.000 pertama adalah Judith Keppel dari Wolverhampton pada tanggal 20 November 2000

Kontroversi

Seorang pemenang £1.000.000 bernama Mayor Charles Ingram dituduh berbuat curang pada episode 9-10 September 2001.[1] Letak kecurangannya terlihat pada suara batuk yang dialami oleh Tecwen Whittock yang dianggap membisiki jawaban kepada Ingram. Pertanyaannya adalah sebagai berikut:

Angka satu yang diikuti dengan 100 digit angka nol di belakangnya disebut sebagai ...
A. Googol
B. Megatron
C. Gigabit
D. Nanomol

Nilai

Angka aman
Menang/Jutawan/Milyarder
Pertanyaan Format 15
Pertanyaan
Format 12
Pertanyaan
1 £100 £500
2 £200 £1.000
3 £300 £2.000
4 £500 £5.000
5 £1.000 £10.000
6 £2.000 £20.000
7 £4.000 £50.000
8 £8.000 £75.000
9 £16.000 £150.000
10 £32.000 £250.000
11 £64.000 £500.000
12 £125.000 £1.000.000
13 £250.000 TIDAK ADA
14 £500.000
15 £1.000.000

Versi Indonesia

Templat:Mainarticle

Catatan: Perlu diperhatikan bahwa arti millionaire dalam bahasa Inggris adalah jutawan. Sedangkan dalam bahasa Indonesia berarti miliarder. Miliarder sendiri dalam bahasa Inggris disebut billionaire.

Angka aman
Menang/Jutawan/Milyarder
Pertanyaan Nilai hadiah
WWtBaM? SM3M WWtBaM?
Hot Seat
WWtBaM?
Decha Kraisart
1 Rp50k Rp100k Rp1.000k

aligb="right" |Rp1.000k

2 Rp125k Rp500k Rp2.000k

aligb="right" |Rp2.000k

3 Rp250k Rp1.000k Rp3.000k

aligb="right" |Rp3.000k

4 Rp500k Rp1.500k Rp4.000k

aligb="right" |Rp5.000k

5 Rp1.000k Rp3.000k Rp5.000k

align="right"|Rp10.000k

6 Rp2.000k Rp5.000k Rp7.000k

align="right"|Rp20.000k

7 Rp4.000k Rp10.000k Rp9.000k

align="right"|Rp30.000k

8 Rp8.000k Rp20.000k Rp12.000k

align="right" |Rp40.000k

9 Rp16.000k Rp50.000k Rp15.000k

align="right" |Rp50.000k

10 Rp32.000k Rp100.000k Rp20.000k Rp100.000k
11 Rp64.000k Rp200.000k Rp30.000k

align="right" |Rp200.000k

12 Rp125.000k Rp500.000k Rp50.000k

align="right" |Rp300.000k

13 Rp250.000k Rp1.000.000k Rp100.000k

align="right"|Rp500.000k

14 Rp500.000k Rp2.000.000k Rp250.000k

align="right"|Rp1.000.000k

15 Rp1.000.000k Rp3.000.000k Rp500.000k

align="right"|Rp2.000.000k

Trivia

  • Hadiah Rp 500.000.000 pernah dimenangkan sebanyak 2 kali, yaitu pada tanggal 5 April 2003 dan 9 April 2005. Salah satu pemenang Rp 500.000.000 pada tahun 2005 adalah Agustinus Misyadi, penjual surat kabar.
  • Ada 6 orang kontestan yang mengalami kekalahan (meninggalkan kursi panas dengan tangan kosong) sepanjang penayangan WWtBaM?.
  • Episode spesial selebriti pertama WWtBaM? ditayangkan pada 19 Agustus 2000 (episode ke-3)
  • Episode 3 Agustus 2002 (episode ke-53) menampilkan 10 peserta sepanjang bulan Agustus 2001-Juli 2002 yang mencapai titik aman Rp 32.000.000

Format khusus wilayah internasional

Kata utama

Acara ini menggunakan kata utama (catchphrase) yang berbunyi: "Apakah itu jawaban terakhir?" (Inggris: "Is that your final answer?"). Pertanyaan ini berasal dari persyaratan aturan bahwa pemain harus menunjukkan pilihan mereka sebelum diresmikan (karena sifat permainan ini memungkinkan pemain untuk berpikir keras sebelum menjawab). Oleh karena itu, jika jawaban terakhir telah diberikan, jawaban tersebut tidak dapat diganti. Banyak acara parodi memanfaatkan frasa ini.

Pemain dapat mengajukan kepada pembawa acara tentang pertanyaan itu sendiri terhadap "jawaban akhir" atau varian tertentu, dan ini adalah pertanyaan umum selama awal setiap putaran.

Ciri lain acara ini menggunakan metode berhenti dramatis sejenak sebelum tuan rumah atau tidak mengakui apakah jawabannya benar. Kadang-kadang, jika sudah waktunya untuk iklan, tuan rumah akan mengambil jawaban akhir tapi tidak mengumumkan jika sudah benar sampai setelah iklan. Karena format jam di Amerika Serikat, ini tidak biasanya dilakukan ketika ada jeda iklan.

Acara serupa

Acara ini memiliki acara serupa, yakni 50:50 dan ditayangkan di negara Makedonia, Spanyol, Italia, Swedia, Yunani, Turki, dan Jepang.

Wahana permainan

 
Wahana permainan Who Wants to Be a Millionaire - Play It! di Disney's Hollywood Studios di Orlando, Florida

Who Wants To Be A Millionaire - Play It! merupakan salah satu wahana permainan di Disney's Hollywood Studios di Orlando, Florida dan Disney California Adventure Park di Anaheim, California. WWtBaM - Play It! mulai dibuka pada tanggal 8 April 2000 dan ditutup pada tanggal 19 Agustus 2006. Wahana ini digantikan dengan Toy Story Midway Mania! yang dibuka pada tanggal 31 Mei 2008.

Kontroversi

Kecurangan peserta

Dalam versi Britania Raya, pada bulan September 2001, Charles Ingram dituduh melakukan kecurangan ketika menjawab pertanyaan terakhir dengan dibantu oleh suara batuk yang dialami oleh Tecwen Whittock.[2]

Hadiah utama dikembalikan

Dalam versi Thailand, pada tanggal 22 Maret 2002, Lertlak Panchanawaporn mengembalikan hadiah 1.000.000 Baht yang telah diraihnya karena terjadi gangguan pada komputer. Lertlak Panchanawaporn hanya menjawab 5 pertanyaan dan hanya mendapatkan 25.000 Baht.[3] Dalam versi Bulgaria (Koi Iska Da Stane Bogat), Asen Angelov dipaksa mengembalikan hadiah 100,000 Lev yang diraihnya karena anak perempuannya, Iskra Angelova menjadi kru Nova TV. Hal tersebut dianggap melanggar peraturan. Padahal, menurut peraturan, kuis ini tidak diperuntukkan untuk kru televisi dan keluarganya.[4]

Fatwa Mufti Mesir

Pada tahun 2001, seorang mufti agung asal Mesir pernah mengeluarkan fatwa bahwa WWtBaM? bertentangan dengan ajaran Islam.[5] Tetapi, seorang komite perguruan Al-Azhar mengatakan bahwa WWtBaM? ditayangkan untuk menambah wawasan dan ilmu pengetahuan bagi para penontonnya.

Lihat pula

Referensi

  1. ^ "Major Fraud - Who Wants To Be A Millionaire COMPLETE VIDEO". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-03-30 – via YouTube. 
  2. ^ "TV quiz show makes another millionaire". DailyMail. 13 September 2006. Diarsipkan dari versi asli tanggal 15 October 2012. 
  3. ^ "Millionaire TV game show gaffe". BBC News. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2013-10-05. 
  4. ^ "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-03-03. Diakses tanggal 2016-05-30. 
  5. ^ "Millionaire fatwa rejected". BBC News. Diarsipkan dari versi asli tanggal 11 September 2007. Diakses tanggal 25 Juli 2001. 

Pranala luar

Format Disediakan di negara
Babak Fastest Finger dieliminasi   Amerika Serikat
  Australia
  Selandia Baru
  Italia
  Hungaria (2009)
  Denmark
  Rusia
  Belanda
  Bulgaria
  Prancis
  Thailand
  Britania Raya
Format 12 pertanyaan   Britania Raya
  Negara Pan-Arab
  Bulgaria
  Prancis
  Polandia
  Spanyol
Pertanyaan bonus   Australia
Format risk   Jerman
  Austria
  Hungaria
  Polandia
Format waktu mundur   Amerika Serikat (2008-10)
  Jepang
  Taiwan
  Australia
Format Hot Seat   Norwegia
  Italia
  Australia
  Hungaria
  Denmark
  Portugal
  Vietnam
  Indonesia
Format shuffle   Amerika Serikat
Format Versi Decha Kraisart   Britania Raya
  India
  Vietnam
  Rusia
  Belanda
  Bulgaria
  Nigeria
  Amerika Serikat
  Negara Pan-Arab
  Spanyol
  Jerman
  Prancis
  Norwegia
  Italia
  Thailand
  Kroasia
  Australia
  Argentina
  Denmark
  Azerbaijan
  Chili
  Portugal
  Polandia
  Israel
  Uruguay

  Kosta Rika
  Serbia
  Sri Lanka
  Malaysia
  Yunani
  Ukraina