Budi Pekerti (film)

film Indonesia tahun 2023 yang disutradarai oleh Wregas Bhanuteja
Revisi sejak 25 September 2023 04.56 oleh Bintangkadv (bicara | kontrib)

Budi Pekerti (judul internasional: Andragogy) adalah film drama Indonesia tahun 2023 yang disutradarai dan ditulis oleh Wregas Bhanuteja, yang juga merupakan film panjang keduanya setelah Penyalin Cahaya (2021).[1] Film yang diproduksi Rekata Studio dan Kaninga Pictures ini dibintangi oleh Sha Ine Febriyanti, Angga Aldi Yunanda, Prilly Latuconsina, Dwi Sasono, Omara Esteghlal, dan Ari Lesmana.[2] Film Budi Pekerti berhasil terpilih untuk tayang di Toronto International Film Festival (TIFF) 2023 dan world premiere (tayang perdana secara internasional) di festival film tersebut pada 9 September 2023.[3]

Budi Pekerti
SutradaraWregas Bhanuteja
Produser
  • Adi Ekatama
  • Nurita Anandia W.
  • Ridla An-Nuur
  • Willawati
Ditulis olehWregas Bhanuteja
Pemeran
Penata musikYennu Ariendra
SinematograferGunnar Nimpuno
PenyuntingAhmad Yuniardi
Tanggal rilis
NegaraIndonesia
BahasaIndonesia

Referensi

  1. ^ Riandi, Ady Prawira; Setiawan, Tri Susanto (2023-09-04). "Film Budi Pekerti Tayang Perdana di Toronto International Film Festival 2023". Kompas.com. Diakses tanggal 2023-09-22. 
  2. ^ Al Farisi, Baharudin; Setiawan, Tri Susanto (2022-11-18). "Film Budi Pekerti Diumumkan, Bakal Dibintangi Angga Yunanda hingga Prilly Latuconsina". Kompas.com. Diakses tanggal 2023-09-22. 
  3. ^ author, Fathurrozak (2023-08-05). "Film Budi Pekerti Tayang Perdana di Toronto Film Festival". Mediaindonesia.com. Diakses tanggal 2023-09-22.